Sumber: Reuters | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Banyak yang meyakini bahwa langkah tersebut merupakan siasat Trump agar Palestina mau bernegosiasi dengan Israel. AS menilai pemerintah Palestina menolak kesempatan untuk menjadi sebuah negara yang layak.
Penghentian hubungan itu terjadi setelah para pemimpin Palestina memutuskan untuk memboikot upaya perdamaian pemerintahan Trump atas keputusannya untuk mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel dan memindahkan kedutaan AS di sana dari Tel Aviv.
Keputusan Trump saat itu turur berdampak pada ditariknya dana bantuan ke UNRWA yang memberikan bantuan kepada sekitar 5,7 juta pengungsi Palestina yang terdaftar di Tepi Barat, Jalur Gaza, dan di seluruh kawasan Timur Tengah.
Trump sempat menilai bahwa kinerja UNRWA tidak bisa dipercaya dan justru meminta bantuan melebihi jumlah pengungsi Palestina, hingga berperan melanggengkan konflik yang telah berlangsung selama puluhan tahun dengan Israel.
Kali ini Menteri Luar Negeri Blinken menekankan bahwa pemerintahan Biden akan mengupayakan reformasi di UNRWA, yang oleh pemerintahan Trump dituduh tidak efisien.