kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Dari bisnis roti menjadi miliarder makanan (1)


Selasa, 03 Januari 2017 / 11:03 WIB
Dari bisnis roti menjadi miliarder makanan (1)


Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Tri Adi

Xu Shihui masuk daftar miliarder dunia setelah perusahaan yang dia dirikan, Dali Foods Group Company melantai di bursa saham Hong Kong (IPO) sejak November 2015. Sebagai pemilik saham mayoritas, harta Shihui melambung seiring dengan valuasi Dali Foods yang meningkat pasca-IPO. Sebagai pebisnis, Shihui terkenal agresif dan pekerja keras. Pria berusia 59 tahun ini telah mengakuisisi 120 merek makanan sejak memulai bisnis dengan mendirikan pabrik roti pada 1989.

Nama Xu Shihui masuk dalam deretan miliarder pendatang baru dunia di 2016. Catatan Forbes, Shihui masuk lingkaran orang tajir sejagat raya dengan harta kekayaan mencapai US$ 6,3 miliar per Januari 2017 atau orang terkaya ke-20 di China.

Mesin pencetak uang Shihui adalah penawaran saham perdana (IPO) Dali Foods Group Company Ltd pada November 2015. Kala itu, Dali Foods sukses mencatatkan sahamnya di Hong Kong Stock Exchange dengan meraup dana segar sebesar US$ 1,15 miliar.

Angka ini merupakan IPO terbesar perusahaan keluarga di China. Mengutip The Wall Street Journal, Dali Foods Group merupakan perusahaan yang mayoritas sahamnya dimiliki Shihui atau sebesar 85%.

Perinciannya, Shihui menggenggam sebesar 43% saham, putrinya Xu Yangyang sebesar 34%. Ada pula sang istri, Chen Liling memiliki 8,5% saham Dali Foods Groups.

Dalam beberapa referensi, tidak banyak disebut pendidikan terakhir miliarder baru ini. Mengutip Forbes, ketertarikan pada bisnis makanan ini salah satunya berasal dari ayahnya yang bekerja sebagai pegawai pabrik makanan.

Mengutip laman web resmi perusahaan, Xu Shihui pertama kali merintis usaha makanan ketika mendirikan pabrik roti bernama Meili Foods pada 1989 silam. Kemudian untuk mengembangkan bisnis, pada 1992, Meili Foods melakukan kerja sama dengan Fujian Dali.

Kerja sama ini menghasilkan produk biskuit Dali. Produk ini merupakan tonggak pertama kesuksesan Shihui karena mendapat sambutan positif dari pasar. Selanjutnya pada 2003 dan 2004, Shihui kembali menuai sukses setelah merilis dua produk kue Copico dan Daliyuan Landy Castle.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×