kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Fenomena Astronomi Hari ini (27 Mei), Dari Asteroid Hingga Okultasi Venus oleh Bulan


Jumat, 27 Mei 2022 / 10:39 WIB
Fenomena Astronomi Hari ini (27 Mei), Dari Asteroid Hingga Okultasi Venus oleh Bulan
ILUSTRASI. Fenomena Astronomi Hari ini (27 Mei), Dari Asteroid Hingga Okultasi Venus oleh Bulan


Penulis: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - Inilah fenomena astronomi yang terjadi hari ini 27 Mei 2022, mulai dari asteroid yang mendekati Bumi hingga Okultasi Venus oleh Bulan. Yuk cari tahu tengang dua fenomena astronomi yang terjadi hari ini, selengkapnya di sini.

Menjelang akhir pekan, terdapat dua fenomena astronomi yang cukup menarik untuk diikuti. Yang pertama adalah asteroid dengan ukuran masif yakni sebesar empat kali gedung pencakar langit Empire State Building.

NASA melalui Center for Near Earth Object Studios (CNEOS) seperti yang dikutip dari Livescience (23/05) melaporkan bahwa mendekati akhir bulan sebuah asteroid akan melakukan pendekatan ke arah Bumi.

Menurut laporan tersebut, asteroid yang bernama 7335 (1989 JA) ini akan berada dalam jarak terdekatnya dengan Bumi sekitar 4 juta kilometer. Ini setara denga 10 kali jarak rata-rata Bumi-Bulan.

Dilihat dari ukurannya, asteroid 1989 JA ini terbilang sangat besar dengan diameter 1,8 km dan relatif dekat dengan Bumi. Oleh karena itu, NASA mengklasifikasikan asteroid tersebut masuk dalam kategori "berpotensi berbahaya".

Artinya berpotenesi dapat berimbas terhadap kerusakan besar pada planet Bumi apabila orbitnya berubah. Namun, untuk saat ini laporan tersebut mengungkapkan bahwa asteroid ini meluncur dengan aman melewati Bumi.

Baca Juga: Sisa Komet yang Hancur Menciptakan Pertunjukan Hujan Meteor Baru Akhir Bulan Ini

Menurut NASA, 7335 (1989 JA) adalah asteroid terbesar yang akan melakukan pendekatan terdekatnya dengan Bumi setidaknya untuk tahun ini. Para ilmuwan memperkirakan bahwa asteroid tersebut bergerak dengan kecepatan sekitar 76.000 km/jam atau 20 kali lebih cepat dari peluru yang melaju kencang.

Ilustrasi Asteroid dekati Bumi

Setelah pendekatannya hari ini, asteroid dengan ukuran besar ini tak lagi mampir ke Bumi hingga 23 Juni 2055.

Beranjak dari asteroid yang mendekati Bumi, masih ada fenomena astronomi lainnya yang disebut Okultasi Venus oleh Bulan.

Menurut Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melalui akun Instagram resmi Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa (@lapan_ri), okultasi adalah peristiwa terhalangnya benda langit yang tampak lebih kecil oleh benda langit lain yang tampak lebih besar jika diamati dari Bumi (seperti Matahari dan Bulan).

Peristiwa okultasi ini terjadi karena konfigurasi ketiga benda langit membentuk garis lurus jika diamati dari pengamat Tata Surya. 

Sederhananya, benda langit yang dalam konfigurasi tersebut akan tampak lebih kecil apabila dilihat dari Bumi. Namun demikian, benda langit yang tampak lebih kecil sebenarnya berada jauh di belakang benda langit lain yang jaraknya lebih dekat dengan Bumi.




TERBARU

[X]
×