Sumber: Jerusalem Post | Editor: S.S. Kurniawan
"Kemampuan teknologi yang dikembangkan oleh industri pertahanan, termasuk Iron Dome dan susunan pertahanan rudal multi-tingkat, merupakan Pusat Pertahanan Negara Israel," kata Menteri Pertahanan Benny Gantz, seperti dikutip The Jerusalem Post.
“Tiga puluh tahun setelah Perang Teluk pertama, yang mengarah pada pembentukan Organisasi Pertahanan Rudal Israel, dan sepuluh tahun setelah intersepsi operasional pertama Iron Dome, kami telah mencapai lompatan ke depan yang signifikan dalam kemampuan teknologi sistem Iron Dome," ujar Kepala Organisasi Pertahanan Rudal Israel di Kementerian Pertahanan Moshe Patel.
Dalam tiga uji coba dalam beberapa bulan terakhir, sistem Iron Dome menunjukkan kemampuan luar biasa melawan ancaman yang terus berkembang, termasuk berhasil mencegat roket dan rudal serta drone secara bersamaan.