kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.313.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kanselir Jerman Merkel berjanji bekerja keras mencapai kesepakatan Brexit


Minggu, 20 Januari 2019 / 09:00 WIB
Kanselir Jerman Merkel berjanji bekerja keras mencapai kesepakatan Brexit


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - BERLIN. Tenggang waktu bagi Inggris untuk keluar dari Blok Uni Eropa kurang dari dua setengah bulan lagi. Sementara proposal Perdana Menteri Inggris Theresa May telah ditolak Parlemen Inggris.

Kondisi ini menimbulkan ketidakpastian baru dan berpotensi membuat Inggris keluar dari Uni Eropa (Brexit) tanpa kesepakatan apa pun.

Melihat hal tersebut, Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan pada hari Sabtu (19/1) bahwa ia akan berupaya melakukan semua cara yang dia bisa untuk memastikan Inggris meninggalkan Uni Eropa dengan perjanjian.

Merkel juga memastian kalau London harus tetap menjadi mitra dekat blok tersebut, meski setelah Inggris meninggalkan Uni Eropa.

"Saya akan bekerja sampai hari terakhir untuk mendapatkan solusi dengan kesepakatan saat Inggris keluar dari Uni Eropa dan saya akan bekerja agar kita tetap memiliki hubungan terbaik," kata Merkel seperti dilansir Reuters.

Merkel menambahkan, Jerman menghormati keputusan Inggris meninggalkan Uni Eropa.




TERBARU

[X]
×