kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Olimpiade Musim Dingin Beijing Dibayangi Covid-19, Ada 55 Kasus Baru Dalam Sehari


Kamis, 03 Februari 2022 / 13:36 WIB
Olimpiade Musim Dingin Beijing Dibayangi Covid-19, Ada 55 Kasus Baru Dalam Sehari
ILUSTRASI. Bing Dwen Dwen, Maskot Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 dan Shuey Rhon Rhon, Maskot Paralimpiade Musim Dingin Beijing 2022, di Beijing, Cina 11 Januari 2022.


Sumber: Reuters | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Otoritas kesehatan Beijing pada hari Kamis (3/2) mengumumkan ada 55 kasus Covid-19 baru pada hari Rabu (2/2) di lingkungan Olimpiade Musim Panas.

Sejak persiapan Olimpiade dimulai, itu adalah jumlah kasus harian tertinggi.

Ketua Panel Ahli Medis Olimpiade Musim Panas Beijing, Brian McCloskey, melaporkan kepada Komite Olimpiade Internasional bahwa 29 kasus ditemukan berasal dari kedatangan baru di bandara. Sebanyak 26 di antaranya telah ditangani secara khusus.

"Jumlahnya sangat kecil. Begitu semua pesertanya tiba jumlahnya akan mulai turun. Kami yakin bahwa sistem akan bekerja. Tapi kami tidak santai. Kami tetap menerapkan semua tindakan," kata McCloskey, seperti dikutip Reuters.

Sejak 23 Januari, sudah ada 287 kasus positif Covid-19 di antara para personel yang bekerja untuk Olimpiade. Secara keseluruhan, ada 610.000 tes yang sudah dilakukan kepada para personel.

Baca Juga: Menyusul Amerika, Inggris Berencana Memboikot Diplomatik Olimpiade Beijing 2022

Saat ini otoritas kesehatan Olimpiade menerapkan sistem "closed loop" untuk mencegah para pekerja, atlet, dan stafnya melakukan kontak dengan masyarakat umum. Semua mobilisasi dari penginapan ke lokasi pertandingan harus dilakukan dengan transportasi resmi yang disediakan.

Setiap atlet yang berpartisipasi juga harus diuji setiap hari agar identifikasi bisa dilakukan dengan cepat. Para atlet dari luar negeri juga datang dengan fasilitas penerbangan khusus yang telah dipesan.

Berbeda dengan banyak negara lain, sampai saat ini China masih menerapkan aturan yang ketat untuk mencegah penularan Covid-19. Kebijakan tanpa toleransi China ini termasuk kontrol perbatasan yang ketat dan membatalkan hampir semua penerbangan internasional.

Olimpiade Musim Dingin Beijing akan dilaksanakan pada 4 - 20 Februari mendatang. Secara keseluruhan, diperkirakan ada 2.871 atlet dari 91 negara yang ikut serta.




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×