Reporter: Yuwono Triatmodjo | Editor: Yudho Winarto
KALIFORNIA. Pendapatan Intel Corp. pada kuartal pertama 2015 diperkirakan turun dari kuartal IV 2014. Hal itu lantaran persaingan yang semakin ketat antara produsen personal computer (PC) dengan ponsel pintar (smartphone) dan tablet.
Dalam pernyataan yang dipublikasikan, Jumat (16/1), manajemen Intel memprediksi pendapatan perusahaan yang berbasis di Kalifornia, Amerika Serikat ini mencapai US$ 13,7 miliar. Prediksi itu di bawah prediksi rata-rata analis yang menduga pada kisaran US$ 13,8 miliar.
Asal tahu saja, laba bersih Intel pada kuartal IV 2014 yang dipublikasikan, kemarin, naik menjadi US$ 3,66 miliar, dari kuartal IV 2013 yang sebesar US$ 2,63 miliar. Sementara, pendapatan Intel meningkat 6,4% menjadi US$ 14,7 miliar.
Penjualan PC sepanjang tahun 2014, menurut International Data Corporation (IDC), turun 2,1% menjadi 308,6 juta unit. Angka tertinggi tercapai di tahun 2011, dengan penjualan PC sebanyak 363,8 juta unit.