kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.975.000   59.000   3,08%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

PUB Diminta Jelaskan Penyebab Terjadinya Banjir


Senin, 19 Juli 2010 / 10:39 WIB
PUB Diminta Jelaskan Penyebab Terjadinya Banjir


Reporter: Agung Ardyatmo, Straits Times | Editor: Uji Agung Santosa

SINGAPURA. Sehari setelah banjir yang melanda Singapura akhir pekan kemarin, Plt Menteri Informasi, Komunikasi, dan Kesenian Singapura Lui Tuck Yew telah memerintahkan Public Utilities Board (PUB) untuk menjelaskan ke masyarakat perihal penyebab banjir Singapura.

"Saya pikir, yang paling penting bagi masyarakat adalah penjelasan dan pemahaman kenapa banjir terjadi lagi, dan bagaimana rencana PUB untuk menangani masalah ini," tandas Lui.

Lui menambahkan, dirinya mengerti benar bahwa PUB telah menjalankan tugas sebaik-baiknya untuk mencegah terjadinya banjir, misalnya dengan memperbaiki lubang pengairan yang tentunya membutuhkan waktu. "Namun tetap saja, yang terpenting saat ini adalah menjelaskan segala situasi dan pencegahan banjir kepada masyarakat," kata Lui.

Menurut Lui, banjir yang melanda beberapa kawasan seperti Cambridge Road dan Dorset Road bahkan lebih parah dari banjir pertama yang terjadi bulan Juni lalu. "Saya sendiri bahkan sampai kesulitan untuk keluar dari rumah kami di Telok Kurau Sabtu pagi kemarin," cetusnya.



TERBARU

[X]
×