kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Saham Sharp terbang di Tokyo, ini penyebabnya


Jumat, 15 Januari 2016 / 10:56 WIB
Saham Sharp terbang di Tokyo, ini penyebabnya


Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

TOKYO. Saham Sharp Corp mencatatkan lompatan tertinggi dalam sebulan terakhir di Tokyo. Pagi tadi, mengutip data Bloomberg, saham Sharp terbang hingga 23%. Ini merupakan kenaikan terbesar sejak 24 November lalu.

Apa faktor pendorong kenaikan saham Sharp? Rupanya, lonjakan saham Sharp terjadi pasca harian Yomiuri melaporkan bahwa Hon Hai Precision Industry Co kemungkinan akan menaikkan penawarannya untuk perusahaan suplier iPhone ini sebesar 40% menjadi 700 miliar yen atau setara dengan US$ 5,9 miliar.

Sekadar tambahan informasi, Sharp mempertimbangkan untuk menjual saham mereka pada bisnis LCD ke Hon Hai.

"Hon Hai ingin mendapatkan teknologi liquid crystal display milik Sharp," kata Yasuaki Kogure, chief investment officer SBI Asset Management Co.

Namun, saat Bloomberg mencoba meminta konfirmasi dari Sharp, Juru Bicara perusahaan Yoshifumi Seki enggan memberikan komentarnya. Demikian pula juru bicara Hon Hai Chu Wen-min.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×