kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Wall Street tergelincir di tengah kekhawatiran perdagangan


Selasa, 09 Juli 2019 / 22:14 WIB
Wall Street tergelincir di tengah kekhawatiran perdagangan


Reporter: Handoyo | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham Wall Street dibuka turun pada hari Selasa (9/7) karena investor cemas akibat sengketa perdagangan AS dan China yang berlarut-larut serta mengekang harapan pemotongan suku bunga oleh Federal Reserve pada akhir bulan ini.

Mengutip Reuters, Dow Jones Industrial Average .JJI turun 74,98 poin atau 0,28%, pada 26.731,16. Sementara S&P 500 .SPX turun 6,77 poin atau 0,23% pada 2.969,18 dan Nasdaq Composite .IXIC turun 10,23 poin atau 0,13% pada 8.088,16.

"Tentu saja ada kegelisahan atas tidak ada kesepakatan (perdagangan) yang tercapai atau laporan pekerjaan baru-baru ini mempertanyakan seberapa cepat The Fed kemungkinan akan menurunkan suku bunga," kata Rick Meckler, mitra Cherry Lane Investments di New Vernon, New Jersey.

Amerika Serikat dan China akan memulai kembali perundingan perdagangan pekan ini setelah dua bulan absen. Tetapi, setahun setelah perang perdagangan berlangsung ada sedikit tanda-tanda bila perbedaan dari kedua negara telah menyempit.

Selain itu, fokus minggu ini adalah pada pernyataan ketua The Fed Jerome Powell selama dua hari di depan Kongres yang mulai pada hari Rabu (10/7) terkait kebijakan bank sentral.




TERBARU

[X]
×