kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

5 Rekomendasi buku dari Bill Gates, pengembangan diri dan wawasan


Kamis, 23 Juli 2020 / 09:08 WIB
5 Rekomendasi buku dari Bill Gates, pengembangan diri dan wawasan
ILUSTRASI. 5 Rekomendasi buku dari Bill Gates untuk pengembangan diri dan wawasan. ;Sumber foto : gds.it


Penulis: Tiyas Septiana

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bill Gates dikenal sebagai pribadi yang gemar membaca buku. Saking senangnya membaca buku, tiap tahunnya Bill Gates selalu punya rekomendasi buku favoritnya. 

Ada banyak genre buku yang dibaca dan direkomendasikan Bill Gates. Beberapa buku yang direkomendasikan Gates bisa membantu Anda untuk berkembang.

Buku-buku tersebut bisa membantu Anda untuk menambah wawasan sekaligus mengembangkan diri Anda. Berikut 5 buku rekomendasi Bill Gates untuk mengembangkan diri dan wawasan.

  • The Great Influenza - John M. Barry

Buku karya John M. Barry ini sangat berhubungan dengan keadaan saat ini. Dalam buku The Great Influenza, menceritakan tentang pandemi flu yang menewaskan ribuan manusia di tahun 1918.

Dikutip dari The Spokesman, Bill Gates mengatakan buku ini sangat runtut dan jelas saat menceritakan pandemi tahun 1918. Gates juga memuji Barry karena dapat menyajikan sebuah cerita yang hebat tentang pandemi tersebut.

Baca Juga: Sukses sedari dini, ini 5 pesan yang sering disampaikan Bill Gates untuk pelajar

John M. Barry dengan jelas merinci kejadian pandemi flu tahun 1918. Bukan hanya dari segi para korban, tetapi juga sosial dan sejarah. Melalui buku ini juga, Barry meyakini jika pandemi dapat terjadi di kemudian hari.

  • Good Economics for Hard Times - Abhijit Banerjee dan Esther Duflo

Buku ini merupakan karya kedua setelah Poor Economics. Dilansir dari The Seattle Times, Good Economics for Hard Times mengangkat isu yang sering dipermasalahkan. Isu-isu tersebut seperti imigrasi, kesenjangan sosial, dan perdagangan. 

Bill Gates merekomendasikan buku ini karena banyak poin yang berguna. Poin-poin tersebut membuka wawasan Anda tentang isu-isu yang belum terselesaikan. 

  • Why We Sleep: Unlocking the Power of Sleep and Dream - Matthew Walker

Bagi Bill Gates tidur menjadi salah satu faktor penting kehidupan. Why We Sleep: Unlocking the Power of Sleep and Dream, memberikan poin-poin penting dari tidur.

Dalam buku ini disajikan pentingnya mendapatkan tidur yang berkualitas. Manfaat yang didapat jika bisa tidur dengan baik serta sebab-sebab Anda tidak bisa tidur dengan baik.

Buku ini mampu membuat Bill Gates sadar pentingnya tidur. Menurut CNBC, Gates kemudian merubah kebiasaan tidurnya agar bisa mendapatkan tidur berkualitas.

Baca Juga: 5 Rahasia sukses Warren Buffett di bisnis dan kehidupan

  • 21 Lessons for the 21st Century - Yuval Noah Harari

Yuval Noah Harari memberikan penjabaran tentang masalah yang dihadapi di era modern. Dalam buku 21 Lessons for the 21st Century, Harari mengajak pembaca untuk melihat sebuah masalah dengan sudut pandang yang unik.

Saat membaca buku ini, akan ada pertanyaan-pertanyaan menggelitik Anda. Bagaimana kita bisa mendapatkan kebebasan memilih jika Big Data selalu mengawasi? Kenapa demokrasi liberal mulai terancam? atau Bagaimana dunia kerja di masa mendatang dan apa yang harus dipersiapkan untuk menghadapinya?

Pertanyaan-pertanyaan tersebut membuat Bill Gates kagum. Gates sangat tertarik membacanya karena melihat banyak hal di buku sangat relevan dengan keadaan sekarang. Bill Gates, melalui The New York Times Book Review, mengatakan

"Fascinating...a crucial global conversation about how to take on the problems of the twenty-first century."

  • The Myth of the Strong Leader: Political Leadership in the Modern Age - Archie Brown

Buku ini cocok untuk Anda yang ingin melatih kemampuan leadership. Dalam buku ini tersaji kisah-kisah dari banyak pemimpin dunia. Bill Gates, dilansir dari CNBC, mengatakan buku ini mampu memberikan sebuah gambaran nyata kepemimpinan para pemimpin dunia.

Selain kisah para pemimpin, buku ini juga menunjukkan beberapa kualifikasi penting dari pemimpin. Bagaimana menentukan sebuah keputusan, menjadi pemimpin yang baik dan berpengaruh. 

Melalui perjalanan berbagai pemimpin, Anda diajak untuk melihat kisah sukses mereka. Bagaimana melihat kepemimpinan dari sudut pandang para pemimpin tersebut, dan kegagalan yang menyertai. 



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×