Sumber: Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - SUDAN. Kepala organisas kesehatan dunia (WHO) menyerukan diakhirinya serangan terhadap petugas dan fasilitas layanan kesehatan di Sudan setelah serangan pesawat nirawak terhadap sebuah rumah sakit di wilayah Darfur Utara Sudan menewaskan lebih dari 70 orang dan melukai puluhan orang.
"Sebagai satu-satunya rumah sakit yang berfungsi di El Fasher, Rumah Sakit Pendidikan Ibu Saudi menyediakan layanan yang meliputi ginekologi-obstetri, penyakit dalam, pembedahan, dan pediatri, beserta pusat stabilisasi nutrisi," tulis Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus di X setelah serangan hari Jumat, seperti diberitakan Reuters, Minggu (26/1).
"Kami terus menyerukan penghentian semua serangan terhadap layanan kesehatan di Sudan, dan untuk memungkinkan akses penuh guna pemulihan cepat fasilitas yang telah rusak", kata Tedros.
Baca Juga: Trump Says He May Consider Rejoining World Health Organization
Perang antara tentara Sudan dan Pasukan Dukungan Cepat (RSF), yang pecah pada April 2023 karena perselisihan mengenai integrasi kedua pasukan, telah menewaskan puluhan ribu orang, mengusir jutaan orang dari rumah mereka, dan menjerumuskan separuh penduduk ke dalam kelaparan.
Konflik tersebut telah menimbulkan gelombang kekerasan yang bermotif etnis yang sebagian besar disalahkan pada RSF, sehingga menciptakan krisis kemanusiaan.
Gubernur Darfur Mini Minnawi mengatakan pada X bahwa pesawat nirawak RSF telah menyerang unit gawat darurat rumah sakit di ibu kota Darfur Utara, menewaskan pasien, termasuk wanita dan anak-anak.
Bentrokan sengit telah meletus di El Fasher antara RSF dan pasukan gabungan Sudan, termasuk tentara, kelompok perlawanan bersenjata, polisi, dan unit pertahanan lokal.