Sumber: SKY News,Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - MANCHESTER. Penerbangan yang berangkat dari Bandara Manchester Inggris terancam batal dan mengalami penundaan parah menyusul pemadaman listrik di wilayah tersebut.
Berdasarkan laporan Sky News yang dikutip Reuters, Minggu (23/6), masalah pasokan listrik berdampak pada bandara dan sejumlha bangunan lainnya. Saat ini, listrik mulai pulih, namun dampaknya akan mempengaruhi layanan sepanjang hari.
Penumpang yang sudah berada di dalam bandara menghadapi penundaan yang signifikan dan kemungkinan pembatalan.
Juru bicara bandara mengatakan, sejumlah besar penerbangan, terutama dari Terminal 1 dan 2, diperkirakan akan ditunda atau dibatalkan.
“Penumpang yang akan melakukan perjalanan dari Terminal 1 atau 2 disarankan untuk menghubungi maskapai penerbangan mereka sebelum datang ke bandara. Penumpang yang akan terbang dari Terminal 3 bisa datang ke bandara seperti biasa kecuali disarankan sebaliknya oleh maskapai penerbangan mereka tetapi dapat terkena dampak penundaan,” kata juru bicara bandara.
Baca Juga: Kaisar Jepang Naruhito Akhirnya Menjalani Kunjungan Kenegaraan ke Inggris