Sumber: Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - KAIRO. Menteri Kesehatan Arab Saudi Fahad Al-Jalajel mengungkapkan, sebanyak 1.301 jemaah haji meninggal dunia selama musim ibadah haji tahun ini.
Mengutip Reuters, Senin (24/6), Menteri Al-Jalajel mengatakan bahwa penyebab kematian ini adalah lantaran parajemaah berjalan jauh di bawah sinar matahari langsung tanpa tempat berlindung yang memadai.
Menurut Kementerian Kesehatan Arab Saudi, jemaah haji yang meninggal juga mencakup sejumlah orang lanjut usia dan mereka yang menderita penyakit kronis.
Baca Juga: Menag: Tak Ada Penyalahgunaan Kuota Tambahan pada Haji 2024
"Sekitar 83% dari jemaah haji yang meninggal adalah orang-orang yang tidak diizinkan untuk menunaikan ibadah haji," katanya.