kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Berniat IPO, anak usaha pengemasan milik Siam Cement incar dana segar US$ 1 miliar


Senin, 28 Oktober 2019 / 14:53 WIB
Berniat IPO, anak usaha pengemasan milik Siam Cement incar dana segar US$ 1 miliar
ILUSTRASI. Pekerja memindahkan semen ke atas kapal di Pelabuhan Sunda Kelapa Jakarta, Rabu (18/4). Anak usaha Siam Cement di bidang pengemasan berniat IPO) dengan mengincar dana segar hingga US$ 1 miliar./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/18/04/2018.


Sumber: Reuters | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Anak usaha Siam Cement di bidang pengemasan sedang merencanakan initial public offering (IPO). Lewat aksi ini, perusahaan mengincar dana segar hingga US$ 1 miliar.

Dilansir dari Reuters, rencana IPO dari SCG Packaging Pcl rencananya akan diumumkan pada awal minggu ini. Aksi ini ditujukan untuk mengisi kebutuhan pendanaan perusahaan sejalan dengan rencana ekspansi regional.

Baca Juga: Thai Lion Air datangkan pesawat baru, begini mewahnya kabin Airbus 330neo

"Siam Cement telah mempertimbangkan opsi untuk bisnis ini dan IPO adalah langkah selanjutnya," kata salah satu sumber yang enggan disebutkan namanya.

SCG Packaging adalah perusahaan induk untuk bisnis pengemasan, pengemasan kertas, kehutanan, pulp dan kertas dari konglomerat industri terbesar di negaranya.

IPO yang direncanakan SCG Packaging datang pada saat minat investor baru pada IPO di Thailand, didukung oleh ekspektasi pertumbuhan dan potensi ekspansi baik di pasar domestik maupun di Asia Tenggara.

Bisnis pengemasan SCG telah menikmati pertumbuhan bisnis yang kuat dalam beberapa tahun terakhir. Pada tahun 2018, pendapatan perseroan naik 7% menjadi 87 miliar baht atau setara US$ 2,88 miliar dan laba melonjak 37% menjadi 6 miliar baht. 

Baca Juga: Persiapkan IPO dengan target utama di Indonesia, Gojek siap dual listing

Capaian ini adalah yang tertinggi dalam sembilan tahun terakhir.

Sebelumnya, pada bulan Mei lalu SCG mengakuisisi 55% saham di perusahaan kertas asal Indonesia, PT Fajar Surya Wisesa Tbk dari pemegang saham lama senilai US$ 665.




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×