kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

BUMN investasi Singapura beli aset Blackstone


Rabu, 03 Desember 2014 / 10:13 WIB
BUMN investasi Singapura beli aset Blackstone
ILUSTRASI. Logo klub Manchester United


Sumber: Bloomberg | Editor: Hendra Gunawan

SINGAPURA. Government of Singapore Investment Corporation atau lebih dikenal dengan GIC, sepakat membeli IndCor Properties Inc., perusahaan properti milik Blackstone Group LP.

Tidak tanggung-tanggung, perusahaan milik Pemerintah Singapura itu bersedia menyiapkan dana senilai US$ 8,1 miliar demi mengakuisisi IndCor.

Dalam pernyataan resmi manajemen Blackstone, seperti dikutip Bloomberg, Selasa (2/12) pelaksanaan transaksi diharapkan selesai pada kuartal pertama 2015.

"Kami sangat antusias membangun prospek ke depan di bawah kendali GIC," ucap Tim Beaudin, Chief Executive Officer (CEO) IndCor Properties.

Sekedar catatan, Blackstone mengambil alih IndCor pada tahun 2010, setelah harga saham perusahaan properti ini terjungkal akibat krisis keuangan. IndCor kini tercatat memiliki aset berupa 29 bagunan strategis, dengan luas total 10,9 juta m². Bagi Blackstone transaksi ini sekaligus upaya merealisasikan keuntungan.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×