kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,73   11,38   1.24%
  • EMAS1.310.000 -1,13%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

China diperkirakan segera punya kapal induk ketiga yang canggih, ini kehebatannya


Senin, 19 Oktober 2020 / 06:11 WIB
China diperkirakan segera punya kapal induk ketiga yang canggih, ini kehebatannya
ILUSTRASI. China diperkirakan segera punya kapal induk ketiga yang canggih, ini kehebatannya


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

Kapal induk ketiga China, yang diidentifikasi sebagai kapal induk Tipe 002, dilaporkan memiliki bobot 80.000 ton, jauh besar dari bobot dua kapal induk pertama China yang beratnya 60.000 ton.

Media China melaporkan bahwa mereka akan dapat mengoperasikan lebih dari 40 pesawat tempur di kapal induk terbarunya tersebut Meskipun bertenaga konvensional, berbeda dengan kapal induk bertenaga nuklir milik Angkatan Laut AS, Type 002 akan memperluas jangkauan serangan udara dan kemampuan proyeksi kekuatan China dalam skala global.

Global Times melaporkan bahwa kapal induk baru itu akan memiliki panjang sekitar 320 meter, melebihi kapal Shandong yang memiliki panjang 305 meter. Laju pembangunan kapal induk China dengan jelas tampaknya mewakili ambisi Negeri “Panda” untuk muncul sebagai kekuatan militer terdepan di dunia dalam dekade ini dan merangkul postur ekspedisi untuk operasi internasional.

Baca juga: Awas, pemilik golongan darah ini lebih rawan terkena corona

Tanpa kapal induk saja, jet tempur China dapat dengan mudah mencapai Taiwan dan target di Asia Tenggara lainnya dari daratan utama. Dengan bertambahnya armada kapal induk, China akan lebih leluasa meningkatkan kehadirannya di Laut China Selatan.

Jet tempur milik China akan sangat mudah sekaligus cepat dalam memberikan dukungan jika sewaktu-waktu pertempuran meletus. China dapat mempersenjatai kapal induk masa depannya dengan jet tempur J-15 Flying Shark dan kemungkinan akan menambahkan dari jet tempur siluman J-31 generasi kelima.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "China Segera Miliki Kapal Induk Ketiga, Jauh Lebih Canggih dan Besar",
Penulis : Danur Lambang Pristiandaru
Editor : Danur Lambang Pristiandaru

Selanjutnya: Habiskan stok, harga Kawasaki W175 dibanderol sangat murah, diskon puluhan juta




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×