Penulis: Arif Budianto
KONTAN.CO.ID - Maintenance Genshin Impact sudah berakhir, saatnya mencoba update 1.1. Tapi, selesaikan update terlebih dahulu, sebelum Anda memainkan Genshin Impact.
Hanya, ukuran file Genshin Impact update versi 1.1 cukup menguras kuota internet, lo. Jadi, siap-siap koneksi Wi-Fi atau isi ulang paket data.
Maintenance Genshin Impact baru saja selesai sekitar pukul 10.00 WIB. Traveler sudah bisa kembali memainkan Genshin Impact.
Update Genshin Impact memasuki versi 1.1 dan menghadirkan segudang konten baru, termasuk cerita hingga karakter baru.
Menariknya, Mihoyo juga menyiapkan kompensasi bagi traveler yang rela menunggu waktu maintenance selama kurang lebih 5 jam. Kompensasi primogem telah menanti Anda di mailbox Genshin Impact.
Baca Juga: Ada tambahan redeem code Genshin Impact terbaru November 2020, klaim sekarang juga!
Kompensasi Genshin Impact
Setelah maintenance berakhir, traveler Genshin Impact akan mendapat kompenasasi berupa primogem. Menariknya lagi, traveler bisa mendapatkan hingga 300 primogem secara gratis.
Hitungannya, setiap satu jam traveler mendapatkan 60 primogem. Jadi, karena maintenance berlangsung selama 5 jam, traveler mendapat 300 primogem.
Jika terjadi permasalahan terkait deskripsi artifak dan karakter, Mihoyo juga akan menambahkan kompensasi tambahan secara terpisah.
Syarat mendapatkan kompensasi
Untuk mendapatkan kompensasi, traveler minimal harus mencapai Rank Adventure 5 sebelum waktu maintenance berlangsung. Kompensasi akan dikirimkan melalui pesan in-game setelah maintenance berakhir.
Masa berlaku pesan in-game adalah 30 hari, jadi traveler bisa langsung klaim sebelum batas waktu yang ditentukan terlewati.
Baca Juga: Genshin Impact maintenance hari ini, kompensasi 300 primogem siap dibagikan gratis
Ukuran file update Genshin Impact versi 1.1
Besaran update Genshin Impact versi 1.1 cukup memakan kuota atau paket data yang lumayan besar. Berikut ukuran file Genshin Impact update vesri 1.1:
- Genshin Impact versi PC: Ukuran update file Genshin Impact sekitar 12,20 GB.
- Genshin Impact versi Android: Ukuran update Genshin Impact sekitar 5,6 GB.
Cara update Genshin Impact
- Android dan iOS: Traveler tinggal buka Appstore (iOS) dan Playstore (Android) lalu cek pembaruan/update.
- PC: Buka launcher Genshin Impact lalu klik Update.
- Playstation 4: Buka menu PS4 > pilih Genshin Impact > tekan tombol Options di kontroler > pilih opsi "Periksa Pembaruan".
Segera siapkan kuota yang banyak, ya, sebelum update Genshin Impact ke versi 1.1, biar ketika update berlangsung tidak ngadat.