kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Donald Trump ke pemimpin Iran: Jangan bunuh yang memprotes Anda, dunia mengawasi


Senin, 13 Januari 2020 / 08:52 WIB
Donald Trump ke pemimpin Iran: Jangan bunuh yang memprotes Anda, dunia mengawasi
ILUSTRASI. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mendukung aksi demo sekelompok warga Iran yang menuntut menuntut Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mundur.


Sumber: CNN | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mendukung aksi demo sekelompok warga Iran yang menuntut Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mundur.

Akhir pekan lalu, sekelompok warga Iran menuntut Khamenei mundur setelah Iran mengakui militernya secara keliru menembak jatuh sebuah pesawat sipil Ukraina dan menewaskan semua 176 orang penumpangnya.

Dalam tweetnya, Minggu (12/1), Trump mengingatkan pemimpin Iran agar tidak membunuh para demonstran tersebut.

Baca Juga: Pesawat ditembak rudal, warga Iran unjuk rasa tuntut Pemimpin Iran mundur

"Kepada para pemimpin Iran - Jangan Membunuh yang Memprotes Anda. Ribuan telah dibunuh atau dipenjara oleh Anda, dan Dunia sedang mengawasi," tulis Trump.

"Yang lebih penting, Amerika Serikat sedang mengawasi. Nyalakan kembali internet Anda dan biarkan wartawan bebas berkeliaran! Hentikan pembunuhan orang-orang Iran Anda yang hebat!" demikian tweet Trump.

CNN melaporkan, tweet itu muncul beberapa jam setelah Trump menyuarakan dukungan pemerintahannya untuk para pengunjuk rasa. Trumo menulis di Twitter bahwa ia telah "berdiri" dengan mereka sejak ia menjabat hampir tiga tahun lalu.

"Pemerintahan saya akan terus berdiri dengan Anda. Kami mengikuti protes Anda dengan cermat, dan terinspirasi oleh keberanian Anda," tulis Trump dalam bahasa Inggris dan bahasa Persia.

Baca Juga: Merasa jadi alat, peraih medali olimpiade Iran kabur dari negaranya

Dalam tweet terpisah pada Sabtu (11/1), Trump menulis bahwa pemerintah Iran harus mengizinkan kelompok-kelompok hak asasi manusia untuk memantau dan melaporkan fakta dari lapangan tentang protes yang sedang berlangsung oleh rakyat Iran.

"Tidak akan ada lagi pembantaian demonstran damai, juga tidak ada penutupan internet. Dunia sedang mengawasi," tulis Trump.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×