kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.679.000   7.000   0,42%
  • USD/IDR 16.490   100,00   0,60%
  • IDX 6.520   249,06   3,97%
  • KOMPAS100 949   42,15   4,65%
  • LQ45 738   34,14   4,85%
  • ISSI 202   5,55   2,82%
  • IDX30 382   17,70   4,85%
  • IDXHIDIV20 462   16,68   3,75%
  • IDX80 107   4,47   4,34%
  • IDXV30 110   2,54   2,36%
  • IDXQ30 125   5,23   4,36%

Ekonomi lambat, analis ramal Jepang akan mengalami deflasi


Jumat, 25 November 2011 / 12:52 WIB
Ekonomi lambat, analis ramal Jepang akan mengalami deflasi
ILUSTRASI. Pesawat B-52 StratofortressU.S. Air Force/Master Sgt. Lance Cheung/Handout via REUTERS


Reporter: Dyah Megasari, BBC, Bloomberg |

TOKYO. Indeks harga konsumen (IHK) Jepang jatuh untuk pertama kalinya sejak empat bulan terakhir. Lemahnya permintaan domestik membebani pertumbuhan ekonomi dan mengakibatkan deflasi.

Biro statistik Jepang mengumumkan inflasi inti di luar bahan makanan segar tergelincir 0,1% pada Oktober. Salah satu alasan menciutnya data tersebut adalah penerapan pajak rokok yang lebih tinggi pada tahun lalu.

Penguatan yen juga membebani para pengusaha Jepang yang sebagian besar adalah eksportir. Ekonomi Jepang diperparah oleh keengganan masyarakatnya membelanjakan dana yang dimiliki saat krisis.

"Data ini menggarisbawahi bahwa permintaan domestik semakin lesu," ujar Takeshi Minami, analis Norinchukin Research.

Beberapa analis meramal tingkat inflasi Jepang akan terus mengerut menuju deflasi lantaran roda perekonomian berputar sangat lambat.



TERBARU
Kontan Academy
Mastering Finance for Non Finance Entering the Realm of Private Equity

[X]
×