kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.428.000   -57.000   -2,29%
  • USD/IDR 16.602   11,00   0,07%
  • IDX 7.916   -209,10   -2,57%
  • KOMPAS100 1.090   -29,49   -2,63%
  • LQ45 772   -7,67   -0,98%
  • ISSI 281   -10,34   -3,54%
  • IDX30 401   -4,69   -1,16%
  • IDXHIDIV20 453   -1,70   -0,37%
  • IDX80 121   -1,88   -1,53%
  • IDXV30 129   -2,46   -1,87%
  • IDXQ30 127   -0,85   -0,66%

Ekspor Singapura di Januari Turun 2,1%, Lebih Lemah dari Perkiraan


Senin, 17 Februari 2025 / 08:47 WIB
Ekspor Singapura di Januari Turun 2,1%, Lebih Lemah dari Perkiraan
ILUSTRASI. Pelabuhan barang Singapura


Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Ekspor domestik non-migas Singapura turun 2,1% pada Januari dibandingkan tahun sebelumnya, menurut data yang dirilis Senin (17/2).

Penurunan ini terutama disebabkan oleh melemahnya ekspor non-elektronik.

Baca Juga: Pro-Kontra Ekspor Listrik Hijau ke Singapura, RI Harus Pastikan Keuntungan Maksimal

Penurunan tersebut lebih besar dari perkiraan analis dalam jajak pendapat Reuters, yang memperkirakan kontraksi 1,1%, dan berbanding terbalik dengan kenaikan 9,0% pada Desember 2024.

Badan Enterprise Singapore tidak menyertakan rincian perubahan ekspor secara musiman dari bulan ke bulan dalam laporannya.

Dari sisi pasar utama, ekspor non-migas ke Hong Kong, Amerika Serikat, dan Taiwan mengalami kenaikan dibandingkan Januari tahun lalu.

Namun, ekspor ke China, Uni Eropa, dan Indonesia mengalami penurunan.

Baca Juga: Daftar Negara Terkaya dengan PDB per Kapita Tertinggi di Dunia

Sebelumnya, pada Jumat (16/2), Enterprise Singapore memproyeksikan ekspor non-migas akan tumbuh di kisaran 1% hingga 3% pada tahun ini.

Namun, lembaga tersebut memperingatkan bahwa ketidakpastian ekonomi global masih berpotensi menjadi risiko yang dapat menekan proyeksi tersebut.




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×