Reporter: Wahyu Tri Rahmawati, BBC | Editor: Wahyu T.Rahmawati
MADRID. Raja Spanyol Juan Carlos dan keluarganya akan menerima pembayaran lebih sedikit, seiring pemangkasan gaji pegawai negeri. Gaji raja akan berkurang 7,1% atau € 20.900 dari gaji tahun ini total € 292.000.
Anggaran untuk keluarga kerajaan tahun ini akan dipangkas total € 100.000 menjadi € 8,2 juta. Menurut sumber di istana, putra mahkota, Pangeran Felipe akan mendapat potongan gaji € 10.450, juga sekitar 7,1%, menjadi € 131.000 tahun ini.
Para pekerja sektor publik Spanyol masih berdemo, terutama karena rencana pemangkasan bonus akhir tahun. Berbagai pemangkasan bonus tersebut mengurangi pendapatan tahunan para pekerja sekitar 7%.
Polisi, pemadam kebakaran dan PNS lain masih turun ke jalan setelah Perdana Menteri Mariano Rajoy mengumumkan pemangkasan pekan lalu.