kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.970.000   24.000   1,23%
  • USD/IDR 16.319   -22,00   -0,13%
  • IDX 7.469   124,49   1,70%
  • KOMPAS100 1.044   14,12   1,37%
  • LQ45 790   8,31   1,06%
  • ISSI 251   6,62   2,71%
  • IDX30 409   4,38   1,08%
  • IDXHIDIV20 473   6,01   1,29%
  • IDX80 118   1,61   1,38%
  • IDXV30 122   3,33   2,82%
  • IDXQ30 131   1,50   1,16%

Harga Emas Tak Banyak Perubahan Berarti


Rabu, 19 November 2008 / 15:46 WIB
Harga Emas Tak Banyak Perubahan Berarti


Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

SINGAPURA. Hari ini, tak banyak perubahan berarti dalam pergerakan harga emas. Memang, beberapa hari terakhir, harga emas terus merosot mengikuti pergerakan harga minyak dunia. Penurunan ini menyebabkan anjloknya permintaan emas sebagai alat investasi alternatif. 

Sekadar mengingatkan saja, kemarin, harga minyak mentah mengalami penurunan dan menyentuh level US$ 53,96 per barel. Penurunan ini disebabkan adanya prediksi bahwa cadangan minyak Amerika Serikat (AS) akan mengalami peningkatan dalam tujuh minggu seiring menurunnya permintaan minyak akibat resesi.

Berdasarkan HSBC Securities, harga yang dibayarkan kepada produsen minyak AS merosot dan mencapai rekor terendahnya sebesar 2,8% pada bulan Oktober. “Hal ini menyebabkan akan sulit bagi emas untuk naik kembali dalam waktu dekat,” jelas James Steel, analis perbankan di New York.

Pada pukul 15.31 waktu Singapura, harga kontrak emas untuk pengantaran cepat naik tipis 0,8% atau US$ 1,45 menjadi US$ 739,60.

Sementara itu, pada pukul 15.30 waktu Singapura, kontrak emas untuk pengantaran Desember juga naik 0,8% menjadi US$ 738,80 per troy ounce di bursa perdagangan elektronik di New York Mercantile Exchange.




TERBARU

[X]
×