Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
Sebelumnya dalam salah satu keterangan tertulisnya, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) anak usaha Unilever, mengatakan Unilever beroperasi di lebih dari 180 negara dengan budaya yang berbeda. Secara global dan di Indonesia, Unilever percaya pada keberagaman dan lingkungan yang inklusif.
"Kami telah berada di Indonesia selama 86 tahun, dan kami selalu menghormati dan memahami budaya, norma dan nilai-nilai setempat. Oleh karena itu, kami akan selalu bertindak dan menyampaikan pesan-pesan yang sesuai dengan budaya, norma dan nilai-nilai yang berlaku di Indonesia," tulis pernyataan Unilever tersebut.
Baca Juga: Inilah sederet investor asing bermodal gede di balik kepemilikan Gojek
Sementara itu, saham UNVR pada perdagangan hari Jumat (26/6) ditutup flat ke level Rp 7.900 per saham.