kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

JC Penney akan menutup delapan department store


Jumat, 16 Februari 2018 / 21:00 WIB
JC Penney akan menutup delapan department store


Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Department store di Amerika Serikat (AS) JC Penney akan menutup delapan toko tahun ini. Langkah ini menyusul penutupan 140 toko sepanjang tahun lalu.

Saat ini, JC Penney mengoperasikan 875 department store di seluruh AS. Langkah penutupan gerai ini diambil karena JC Penney berniat menggenjot penjualan online yang makin besar.

Awal pekan, JC Penney mengatakan akan menutup gudang dan pengepakan di Wisconsin pada musim panas mendatang. Dengan penutupan ini, JC Penney akan memberhentikan 600 pekerja. Sedangkan penutupan delapan gerai bisa menyebabkan 480 orang kehilangan pekerjaan.

"Kami terus mengevaluasi portofolio toko kami untuk memastikan bahwa lokasi tersebut bisa mewakili merek JC Penney," ungkap Jurubicara JC Penney kepada CNBC. Evaluasi inilah yang menghasilkan keputusan penutupan delapan gerai.

JC Penney justru akan memperbesar segmen make up dan kecantikan. Perusahaan ritel ini mengumumkan akan merekrut 6.500 stylist untuk The Salon by InStyle di seluruh AS.




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×