kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kanada temukan satu kasus dugaan virus corona


Minggu, 26 Januari 2020 / 07:24 WIB
Kanada temukan satu kasus dugaan virus corona
ILUSTRASI. Ilustrasi virus corona.


Sumber: Reuters | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - TORONTO. Pemerintah Kanada dalam sebuah pernyataan Sabtu (25/1) menyatakan bahwa Toronto Public Health telah menerima pemberitahuan tentang dugaan pertama kasus virus corona pada seorang penduduk yang baru saja kembali dari Wuhan.

"Individu itu stabil dan dirawat di rumahsakit," jelas pernyataan tersebut yang dikutip Reuters.

Baca Juga: Korban virus corona bertambah jadi 42 orang, Xi Jinping: China hadapi situasi gawat

Orang yang dimaksud tiba di Toronto pada 22 Januari dan dirawat di rumahsakit pada hari berikutnya setelah mengalami gejala penyakit pernapasan.

Korban adalah seorang pria berusia 50-an tahun. Pejabat kesehatan Ontario mengatakan yang bersangkutan menggunakan transportasi pribadi ke rumah setelah turun di bandara Toronto.

Pejabat kesehatan Ontario mengatakan anggota keluarganya telah diisolasi, meski pemerintah menolak untuk menyebutkan berapa jumlah anggota keluarga korban tersebut.

Virus corona telah menginfeksi lebih dari 1.400 orang di seluruh dunia dengan sebagian besar di China.

Baca Juga: Thailand berniat perluas pemindaian suhu badan turis asal China

Australia mengkonfirmasi empat kasus pertama virus corona di dua kota yang berbeda pada Sabtu (25/1).

Malaysia mengkonfirmasi ada empat kasus dan Prancis melaporkan satu kasus pertama di Eropa pada Jumat.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×