kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.555.000   9.000   0,58%
  • USD/IDR 16.190   15,00   0,09%
  • IDX 7.089   24,28   0,34%
  • KOMPAS100 1.050   2,99   0,29%
  • LQ45 820   -0,96   -0,12%
  • ISSI 212   2,00   0,95%
  • IDX30 421   -0,80   -0,19%
  • IDXHIDIV20 504   -0,45   -0,09%
  • IDX80 120   0,40   0,33%
  • IDXV30 124   0,56   0,46%
  • IDXQ30 139   -0,48   -0,34%

Kerugian yang Diasuransikan Akibat Badai Milton Capai US$ 60 Miliar


Jumat, 11 Oktober 2024 / 23:15 WIB
Kerugian yang Diasuransikan Akibat Badai Milton Capai US$ 60 Miliar
ILUSTRASI. Dexter Humphries looks at destruction caused by Hurricane Michael from his driveway in Springfield, Florida, U.S., October 14, 2018. REUTERS/Terray Sylvester


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - FLORIDA. Kerugian yang diasuransikan akibat Badai Milton berkisar US$ 30 miliar hingga US$ 60 miliar. Analis Morningstar DBRS Marcos Alvarez pada Jumat (11/10) mengatakan, angka tersebut di bawah estimasi tertinggi lembaga pemeringkat kredit ini sebelum badai melanda.

Badai Milton merusak jalur Florida minggu ini, tetapi wilayah Teluk Tampa tampaknya terhindar dari gelombang badai. Morningstar DBRS memperkirakan, kerugian yang diasuransikan dapat mencapai US$ 100 miliar di awal minggu ini. "Skenario terburuk dari serangan langsung ke Tampa tidak terwujud," Alvarez kepada Reuters.

Baca Juga: Tumpukan Uang Tunai Warren Buffett Membengkak, Apa yang Bisa Dibeli?

Alvarez menambahkan kerugian yang diasuransikan berkisar US$ 30 miliar-US$ 60 miliar harus dikelola industri asuransi, kecuali beberapa operator lokal Florida yang mungkin memiliki eksposur material terhadap pasar ini.

Badai telah mengancam pasar asuransi properti Florida yang bermasalah, berpotensi mendorong harga lebih tinggi dan mengancam biaya asuransi tertinggi di AS.
 



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×