kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Ketegangan dengan China meningkat, Presiden Taiwan kunjungi pangkalan rudal


Jumat, 11 September 2020 / 16:24 WIB
Ketegangan dengan China meningkat, Presiden Taiwan kunjungi pangkalan rudal
ILUSTRASI. Presiden Taiwan Tsai Ing-wen mengunjungi Komando Angkatan Darat ke-6, menjelang Tahun Baru Imlek, di Taoyuan, Taiwan, 25 Januari 2019.


Sumber: Reuters | Editor: S.S. Kurniawan

"Saya percaya, setiap orang memahami dengan jelas situasi ini dalam menjalankan misi mereka, dan tahu  mereka memiliki tanggungjawab yang besar," ujar dia.

Tsai menambahkan, langit dan orang-orang Taiwan aman karena kerja keras mereka.

Baca Juga: Beberapa jet tempur China masuk zona respons, Taiwan beri peringatan

"Saya ingin mendorong semua orang dengan mengatakan, jangan berikan satu inci pun kedaulatan bangsa, dan berpegang teguh pada demokrasi dan kebebasan. Ini adalah keyakinan dan tekad kami untuk melindungi rumah kami dan membela negara kami. Tolong semua hati-hati," katanya.

China belum menanggapi protes Taiwan tentang latihan baru-baru ini, yang berlangsung antara daratan Taiwan dan Kepulauan Pratas di bagian Utara Laut China Selatan.

Sebelumnya, Yeh Kuo-hui dari Departemen Operasi dan Perencanaan Kementerian Pertahanan Taiwan, mengatakan pada konferensi pers mendadak Kamis (10/9), niat China tidak dapat diprediksi.

“Kita harus membuat semua persiapan untuk kesiapan perang,” kata Yeh mengutip briefing dari perwira senior militer Taiwan yang menjelaskan aktivitas China selama dua hari terakhir, dan menunjukkan peta pergerakan Tiongkok.

Selanjutnya: Indo-Pasifik memanas, Taiwan ajak negara-negara demokrasi halangi tindakan agresif



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×