kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.200   0,00   0,00%
  • IDX 7.066   -30,70   -0,43%
  • KOMPAS100 1.055   -6,75   -0,64%
  • LQ45 830   -5,26   -0,63%
  • ISSI 215   0,27   0,12%
  • IDX30 424   -2,36   -0,55%
  • IDXHIDIV20 513   -0,30   -0,06%
  • IDX80 120   -0,79   -0,65%
  • IDXV30 124   -1,30   -1,04%
  • IDXQ30 142   -0,32   -0,23%

Kondisi Lee Kwan Yew buruk, dollar Singapura lemah


Rabu, 18 Maret 2015 / 09:11 WIB
Kondisi Lee Kwan Yew buruk, dollar Singapura lemah
ILUSTRASI. Presiden Direktur PT Zurich Topas Life, Richard Ferryanto.


Sumber: Wall Street Journal,Reuters | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

SINGAPURA. Selasa (18/3) kemarin, Pemerintah Singapura menyatakan kondisi mantan Perdana Menteri Singapura Lee Kuan Yew memburuk karena infeksi. Oleh sebab itu, Lee saat ini berada di bawah pengawasan dokter.

"Dia tengah diberikan antibiotik," demikian pernyataan dari kantor Perdana Menteri Singapura.

Lee, yang saat ini berusia 91 tahun, tengah dirawat di unit perawatan intensif Singapore General Hospital sejak 5 Februari lalu karena menderita pneumonia. Sejak saat itu, kantor pemerintahan selalu mengabarkan situasi terkini mengenai kesehatannya.

Pada 28 Februari, sempat dikabarkan bahwa kesehatan Lee berangsur membaik. Namun, sejak saat itu, kondisinya belum mengalami banyak perubahan. Pernyataan yang dirilis kemarin merupakan yang ke tiga sejak 6 Maret lalu.

Perdana Menteri Singapura saat ini, Lee Hsien Loong, merupakan putra dari Lee.

Pasca pengumuman kondisi kesehatan Lee, dollar Singapura melemah. Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 08.45 WIB, dollar singgapura di pasar spot melemah 0,02% menjadi 1,3882 dari sebelumnya 1,3885.

Sekadar menyegarkan ingatan, Lee merupakan perdana menteri pertama dan terlama Singapura. Dia memimpin Singapura dari 1959 hingga 1990 dan terkenal sukses dalam mengubah wajah Singapura dari kota kecil menjadi pusat finansial yang makmur setelah negara tersebut menjadi republik pada 1965.

Sejak 2009, Lee terserang penyakit yang menyerang otak sehingga menyebabkan dirinya sulit berjalan.



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×