Sumber: TASS | Editor: S.S. Kurniawan
"Setelah itu, tim unit tempur rudal dan artileri mempraktikkan algoritme tindakan bersama untuk menghilangkan target permukaan dengan mengirimkan serangan rudal dengan senjata presisi dan senjata artileri," imbuh Armada Laut Hitam.
Kapal perang seperti Admiral Grigorovich dan Admiral Essen mewakili seri baru fregat Proyek 11356R/M. Fregat ini dirancang untuk menghancurkan kapal perang, pesawat tempur, kapal selam, dan instalasi darat, sekaligus melakukan patroli.
Fregat Proyek 11356R/M dipersenjatai dengan delapan peluncur rudal jelajah Kalibr-NK yang mampu menyerang target permukaan, pantai, dan bawah air pada jarak hingga 2.600 km.
Kapal perang tersebut juga dipersenjatai dengan sistem artileri dan rudal pertahanan udara Shtil-1, Palash, dan AK-630M, lalu meriam artileri serbaguna A-190 100mm, tabung torpedo, serta peluncur roket RBU-6000.
Fregat juga memiliki landasan serta hanggar untuk helikopter perang anti-kapal selam Ka-27 atau Ka-31.