kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.894.000   -12.000   -0,63%
  • USD/IDR 16.280   21,00   0,13%
  • IDX 6.944   39,53   0,57%
  • KOMPAS100 1.011   9,10   0,91%
  • LQ45 769   6,42   0,84%
  • ISSI 230   2,11   0,93%
  • IDX30 395   2,10   0,54%
  • IDXHIDIV20 455   1,70   0,37%
  • IDX80 113   1,22   1,09%
  • IDXV30 115   1,19   1,05%
  • IDXQ30 128   0,74   0,59%

Merck Berencana Akuisisi Verona Pharma Senilai US$ 10 Miliar


Rabu, 09 Juli 2025 / 23:32 WIB
Merck Berencana Akuisisi Verona Pharma Senilai US$ 10 Miliar
ILUSTRASI. FILE PHOTO: The logo of Merck is pictured in this illustration photograph in Cardiff, California April 26, 2016. REUTERS/Mike Blake/Illustration/File Photo GLOBAL BUSINESS WEEK AHEAD - SEARCH GLOBAL BUSINESS 15 MAY FOR ALL IMAGES


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Perusahaan farmasi asal Amerika Serikat, Merck, dalam tahap akhir untuk mengakuisisi Verona Pharma, perusahaan biofarmasi yang berfokus pada penyakit paru-paru. Nilai transaksi akuisisi ini diperkirakan sebesar US$ 10 miliar. Laporan ini disampaikan oleh Financial Times pada Rabu (9/7), mengutip sumber yang mengetahui langsung negosiasi tersebut.

Kesepakatan tersebut akan membuat nilai Verona, perusahaan yang berbasis di London sekitar US$ 107 per lembar American Depository Share (ADS), atau sekitar 23% lebih tinggi dari harga penutupan terakhir saham Verona di bursa Nasdaq. 

Jika terlaksana, ini akan menjadi akuisisi terbesar Merck sejak pembelian Prometheus Biosciences senilai US$ 10,8 miliar pada tahun 2023. Kabar tentang kesepakatan ini mendorong saham Verona melonjak hingga 18% menjadi US$ 102,8 dalam perdagangan pra-pasar di Amerika Serikat.

Baca Juga: Merck Lakukan Pembicaraan Awal Akuisisi MoonLake, Senilai Lebih dari US$ 3 Miliar

Baik Merck maupun Verona belum memberikan komentar resmi atas laporan tersebut, dan Reuters belum dapat memverifikasi informasi ini secara independen.

Merck selama ini sangat bergantung pada obat kanker andalannya, Keytruda yang menghasilkan hampir US$ 30 miliar penjualan pada 2024. Namun, paten obat ini diperkirakan mulai kadaluarsa pada 2028. Ini memicu kekhawatiran akan penurunan pendapatan di masa depan.

Untuk mengantisipasi hal ini, Merck semakin gencar melakukan akuisisi dan kemitraan strategis guna memperluas portofolio produknya dan memperkuat basis pendapatan.

Verona Pharma mendapatkan sorotan setelah meraih persetujuan untuk Ohtuvayre, terapi inhalasi non-steroid untuk penyakit paru obstruktif kronik (PPOK), yang memengaruhi hampir 16 juta warga AS. Berdasarkan data LSEG, kapitalisasi pasar Verona saat ini mencapai sekitar US$ 7,39 miliar.

Sebanyak 96% dari pendapatan Verona pada kuartal I-2025 sekitar US$ 76 juta berasal dari penjualan Ohtuvayre.

Baca Juga: Merck Bakal Investasi US$ 1 Miliar di AS Demi Penuhi Pasokan

Financial Times juga melaporkan akuisisi ini akan mempercepat peluncuran Ohtuvayre di pasar internasional di luar AS. Sebelumnya, pada Juni, Merck juga dikabarkan menjajaki akuisisi MoonLake Immunotherapeutics asal Swiss senilai lebih dari US$ 3 miliar. Sementara pada Maret, perusahaan ini menandatangani perjanjian lisensi senilai hingga US$ 2 miliar dengan Jiangsu Hengrui Pharmaceuticals untuk obat penyakit jantung.

Meski nilai kapitalisasi pasar Merck mencapai lebih dari US$ 204 miliar per Selasa (8/7), saham perusahaan telah mengalami penurunan lebih dari 18% sepanjang tahun ini.

Selanjutnya: Sejumlah Hakim Tetap Blokir Kebijakan Trump Meski MA Batasi Wewenang

Menarik Dibaca: 5 Manfaat Sarapan saat Diet Tubuh, Cegah Keinginan Ngemil Tengah Malam




TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] AI-Driven Financial Analysis Executive Finance Mastery

[X]
×