Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Sementara itu, penelitian-penelitian sebelumnya telah menemukan bahwa mayoritas gejala Omicron yang dilaporkan tidak jauh berbeda dengan flu biasa. Kendati demikian,
Kepala Penyakit Menular di Penn Prebyterian Medical Center Judith O’Donnell mengatakan, bahwa terdapat perbedaan gejala Omicron antara pasien yang telah divaksinasi dengan yang belum mendapatkan suntikan vaksin. Apa bedanya?
Seperti diketahui, terdapat beberapa gejala yang dilaporkan dari infeksi Covid-19 seperti demam, kelelahan, batu, sesak napas, serta kehilangan penciuman dan indera pengecap.
Terkadang, orang akan mengalami gejala lain seperti hidung tersumbat, pilek, mual, muntah, bahkan diare. Disebutkan, orang yang telah divaksinasi dan terapapar Omicron, banyak yang tidak mengalami demam.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Orang yang Terinfeksi Omicron Bisa Menyebarkan Virus hingga 10 Hari"
Penulis : Mela Arnani
Editor : Bestari Kumala Dewi