kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penjualan Unilever kuartal III capai £ 9,9 miliar


Jumat, 16 Oktober 2015 / 10:29 WIB
Penjualan Unilever kuartal III capai £ 9,9 miliar


Reporter: Yuwono Triatmodjo | Editor: Hendra Gunawan

LONDON. Perusahaan raksasa barang konsumsi asal Eropa, Unilever, membukukan penjualan senilai £ 9,9 miliar pada kuartal III 2015. Perolehan itu meningkat 9,4% dibandingkan periode yang sama tahun 2014.

Manajemen Unilever mengakui, tahun 2015 merupakan tahun yang berat dalam membukukan pertumbuhan usaha. Namun, kinerja mereka masih ditopang peningkatan penjualan yang pesat, sepeti di Amerika Latin, sehingga menyebabkan kinerja Unilever masih tetap tumbuh secara positif.

Manajemen Unilever mengaku tidak akan melakukan gebrakan dalam situasi sulit seperti ini. "Kami tidak akan melakukan improvisasi dalam kondisi seperti tahun ini," tutur Paul Polman, Chief Executive Officer (CEO) Unilever, seperti dikutip situs berita www.cityam.com, Kamis (15/10).

Salah satu penopang kinerja Unilever tahun ini juga lantaran penjualan es krim yang cukup kuat, dan kontribusi yang baik dari pasar negara berkembang.




TERBARU

[X]
×