kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.235.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.635   11,00   0,07%
  • IDX 8.089   18,36   0,23%
  • KOMPAS100 1.115   0,00   0,00%
  • LQ45 784   0,54   0,07%
  • ISSI 285   0,57   0,20%
  • IDX30 412   0,30   0,07%
  • IDXHIDIV20 467   1,08   0,23%
  • IDX80 123   0,06   0,05%
  • IDXV30 133   0,50   0,38%
  • IDXQ30 129   -0,02   -0,02%

Piala Dunia 2026: FIFA Tolak Intervensi Politik Donald Trump Soal Pemindahan Venue


Jumat, 03 Oktober 2025 / 08:53 WIB
Piala Dunia 2026: FIFA Tolak Intervensi Politik Donald Trump Soal Pemindahan Venue
ILUSTRASI. The snow-covered landscape is reflected in a logo in front of FIFA headquarters in Zurich, Switzerland, January 10, 2017. REUTERS/Arnd Wiegmann


Sumber: Reuters | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - Wakil Presiden FIFA Victor Montagliani menegaskan bahwa organisasi sepak bola dunia itulah yang berwenang menentukan apakah pertandingan Piala Dunia 2026 dipindahkan dari kota tuan rumah, menepis pernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

Pernyataan itu disampaikan Trump pada 25 September lalu ketika berbicara mengenai penyelenggaraan Piala Dunia yang akan digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko pada 11 Juni–19 Juli 2026.

Baca Juga: Tiket Piala Dunia FIFA 2026 Resmi Dijual! Segini Harganya

Saat ditanya wartawan mengenai laga di Seattle dan San Francisco, Trump menyinggung isu keamanan.

“Itu pertanyaan menarik ... tapi kami akan memastikan semuanya aman,” kata Trump di Gedung Putih.

Ia bahkan menyebut kedua kota tersebut dikelola oleh “radikal kiri” dan menegaskan siap memindahkan pertandingan jika dianggap tidak aman.

Seattle dijadwalkan menggelar enam pertandingan di Stadion Lumen Field, sementara enam laga lainnya akan dimainkan di Levi’s Stadium, Santa Clara, yang berjarak sekitar satu jam dari San Francisco.

Kota tuan rumah lainnya di AS meliputi Atlanta, Boston, Dallas, Houston, Kansas City, Los Angeles, Miami, Philadelphia, dan New York/New Jersey (East Rutherford).

Menanggapi hal itu, Wakil Presiden FIFA Victor Montagliani menegaskan keputusan sepenuhnya ada di tangan FIFA.

Baca Juga: Trump Ancam Pindahkan Laga Piala Dunia 2026, Apa Alasannya?

“Ini turnamen FIFA, yurisdiksi FIFA, dan FIFA yang membuat keputusan. Dengan segala hormat kepada para pemimpin dunia, sepak bola lebih besar daripada mereka. Sepak bola akan bertahan melewati rezim, pemerintahan, dan slogan politik,” ujar Montagliani dalam sebuah konferensi di London, Rabu lalu.

FIFA telah menetapkan rencana kota tuan rumah sejak 2022, dengan penentuan detail pertandingan diumumkan pada Februari 2024. Stadion MetLife di East Rutherford, New Jersey, ditunjuk sebagai lokasi final.

Mengubah rencana tersebut dinilai akan menimbulkan masalah logistik dan hukum, terlebih karena penyelenggaraan Piala Dunia sangat bergantung pada dukungan pemerintah pusat maupun daerah terkait visa dan keamanan.

Baca Juga: FIFA Perkenalkan Tiga Maskot Resmi Piala Dunia 2026: Maple, Zayu, dan Clutch

Presiden FIFA Gianni Infantino sendiri diketahui beberapa kali tampil bersama Trump dalam sejumlah agenda, termasuk saat FIFA membuka kantor di Trump Tower, New York.

Adapun undian resmi Piala Dunia 2026 dengan format 48 tim dijadwalkan berlangsung pada 5 Desember mendatang di Kennedy Center, Washington, yang saat ini dipimpin Trump sebagai ketua dewan.

Selanjutnya: Menteri Bahlil Kaji Penambahan Tugas BPH Migas Awasi LPG 3 Kg

Menarik Dibaca: IHSG Berpotensi Sideways, Cek Rekomendasi Saham BNI Sekuritas (3/10)




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×