kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.860.000   -260.000   -8,33%
  • USD/IDR 16.805   19,00   0,11%
  • IDX 8.330   97,40   1,18%
  • KOMPAS100 1.165   25,83   2,27%
  • LQ45 834   20,52   2,52%
  • ISSI 298   2,18   0,74%
  • IDX30 430   8,24   1,96%
  • IDXHIDIV20 510   9,16   1,83%
  • IDX80 129   2,93   2,32%
  • IDXV30 139   2,61   1,92%
  • IDXQ30 139   3,06   2,26%

Qualcomm Luncurkan Pusat R&D Kecerdasan Buatan (AI) di Vietnam


Rabu, 11 Juni 2025 / 09:43 WIB
Qualcomm Luncurkan Pusat R&D Kecerdasan Buatan (AI) di Vietnam
ILUSTRASI. Qualcomm telah meluncurkan pusat penelitian dan pengembangan (R&D) kecerdasan buatan di Vietnam pada Selasa (10/6)


Sumber: Reuters | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - HANOI. Pembuat chip asal Amerika Serikat (AS) Qualcomm telah meluncurkan pusat penelitian dan pengembangan (R&D) kecerdasan buatan di Vietnam. Hal tersebut diungkapkan perusahaan itu pada hari Selasa (10/6).

Lebih lanjut, Qualcomm menyebut, penelitian akan fokus pada pengembangan solusi AI generatif dan agen di seluruh ponsel pintar, komputer pribadi, XR (realitas terluas), aplikasi otomotif dan IoT.

Qualcomm mengatakan, langkah tersebut sejalan dengan strategi Vietnam untuk AI, semikonduktor, dan transformasi digital, dan akan fokus pada transfer teknologi, kolaborasi ekosistem, dan pengembangan kapasitas.

Baca Juga: Inflasi Grosir Jepang Melambat, Kurangi Tekanan pada BOJ

Qualcomm's President of Global Affairs Alex Rogers bertemu dengan pemimpin tertinggi Vietnam To Lam pada Selasa (10/6), mendorong perusahaan untuk terus memperluas operasinya di negara tersebut, termasuk bisnis semikonduktor dan infrastruktur digitalnya


Tag


TERBARU
Kontan Academy
SPT Tahunan PPh Coretax: Mitigasi, Tips dan Kertas Kerja Investing From Zero

[X]
×