kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Raja properti hotel untuk beragam tamu (1)


Selasa, 25 September 2018 / 15:31 WIB
Raja properti hotel untuk beragam tamu (1)
ILUSTRASI.


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Tri Adi

Hotel ini terdiri dari 19 lantai dengan 1.500 kamar. Hotel dibanderol US$ 94 per malam. Hotel ini menyasar para turis yang membutuhkan tempat menginap yang cukup ramah di kantong. Maklum saja, Arab Street dan Little India populer sebagai tempat menginap bagi turis asing.

Pada sore hari, lobi Boss Hotel selalu ramai dengan kehadiran pengunjung dari Indonesia, Malaysia, China, dan India. Menawarkan kamar kecil, tanpa embel-embel, hotel bintang 3,5 ini memiliki rata-rata hunian 80%.

Sementara Hotel Mi merupakan hotel bintang empat dengan 343 kamar. Hotel ini terletak di Orchard Road, sepanjang Bencoolen Street. Musim panas ini, ia membuka hotel bintang empat yang punya 343 kamar.

Choo juga merilis hotel bintang lima tepat di luar kawasan belanja Orchard Road. Saat itu terwujud, portofolio Choo melebihi 6.500 kamar di seluruh pulau. Hampir dari setengahnya adalah Hotel 81.

Mampu menguasai pasar industri perhotelan di Singapura, Choo ingin mengembangkan sayap bisnis ke manca negara mengingat Singapura adalah negara yang kecil. Ia membidik Thailand sebagai langkah pertama ekspansi ke kawasan Asia Tenggara.

Ia berhasil mengembangkan bisnis hotel ke Thailand yakni di kawasan pariwisata Pattaya dengan membangun 164 kamar menggunakan manajemen Travelodge. Tak sampai di situ, melihat potensi pariwisata Thailand semakin bergairah seiring dengan penerbangan murah, Choo berencana kembali membangun hotel di Bangkok akhir tahun ini.

Sukses di Thailand, Choo telah menyiapkan dana US$ 300 juta untuk mencari peluang ekspansi ke Jepang, Malaysia, dan Australia. Seiring dengan semakin menggeliatnya bisnis pariwisata, Choo bermaksud membangun empat hotel di bawah manajemen Travelodge dan Holiday Inn.

Agenda ekspansi dan pertumbuhan bisnis selama bertahun-tahun, mengantarkan Choo meraup pendapatan tahunan sekitar US$ 145 juta.

(Bersambung)



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×