Sumber: Bitcoin.com | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penulis buku keuangan terkenal Robert Kiyosaki memperingatkan keputusan Bank Sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed mengerek suku bunga acuan akan menghancurkan ekonomi AS.
Robert Kiyosaki, penulis buku terlaris Rich Dad Poor Dad itu menyarankan setiap orang untuk berinvestasi dalam uang nyata seperti emas, perak dan bitcoin.
Menurut Robert Kiyosaki, saat ini utang AS mencapai US$ 100 triliun. Inflasi nyata di AS 16% dan bukan 7%. Karena itu, menabung dalam bentuk uang nyata adalah suatu keharusan.
Melansir Bitcoin.com, Minggu (18/9), sejumlah ekonom, seperti perusahaan pialang Nomura Securities, memperkirakan kenaikan suku bunga acuan jangka pendek The Fed sebesar 100 basis poin (bps) pada pekan depan.
Baca Juga: Catat, Robert Kiyosaki akan Beli Lebih Banyak 3 Aset Investasi Ini
Ahli Strategi Investasi Ed Yardeni mengatakan, bahwa dia yakin The Fed akan menaikkan suku bunga sebesar 100 basis poin dan bukan 75 basis poin. Dan mungkin akan ada satu kali kenaikan lagi setelah itu.
Robert Kiyosaki bukan kali ini saja memperingatkan akan terjadinya kehancuran pasar yang luar biasa di masa depan. Bahkan Robert Kiyosaki memperkirakan kehancuran pasar yang terjadi adalah yang terbesar dalam sejarah dunia.
Pada bulan April 2022, Robert Kiyosaki mengatakan semua pasar jatuh. Kala itu, ia merekomendasikan mengoleksi emas, perak dan bitcoin. Namun baru-baru ini, Robert Kiyosaki mengakui bahwa harga emas sudah mahal dan ia merekomendasikan perak sebagai investasi yang punya nilai terbaik.
Baca Juga: Peringatan Kehancuran Pasar Robert Kiyosaki dan Tiga Aset yang Direkomendasikan