kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

WHO Siap Bantu Korea Utara Hadapi Wabah Covid-19, Ini Dukungannya


Senin, 16 Mei 2022 / 23:00 WIB
WHO Siap Bantu Korea Utara Hadapi Wabah Covid-19, Ini Dukungannya


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. Menyatakan keprihatinan atas wabah Covid-19 yang merebak di Korea Utara, Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO kembali menegaskan komitmennya untuk mendukung negara tersebut merespons pandemi.

"WHO prihatin dan siap mendukung pemerintah dan rakyat Korea Utara untuk menanggapi pandemi dan menyelamatkan nyawa," kata Dr Poonam Khetrapal Singh, Direktur Regional WHO Asia Tenggara, Senin (16/5), dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id.

WHO sedang menunggu informasi dari Korea Utara untuk Peraturan Kesehatan Internasional (IHR) tentang wabah Covid-19. "Kami berkomitmen untuk membantu negara anggota kami, sesuai kebutuhan," ujar dia. 

Baca Juga: Kim Jong Un Perintahkan Militer Korut untuk Menstabilkan Pasokan Obat-obatan Covid-19

Yakni, dengan memberikan dukungan teknis untuk meningkatkan tes, memperkuat manajemen kasus, menerapkan tindakan kesehatan masyarakat dan sosial, serta menyediakan pasokan medis dan obat-obatan penting.

WHO telah mendukung Korea Utara untuk mengembangkan rencana kesiapsiagaan dan respons strategis nasional untuk Covid-19.

"Dengan negara yang belum memulai vaksinasi Covid-19, ada risiko virus bisa menyebar dengan cepat di antara massa, kecuali dibatasi dengan tindakan segera dan tepat," kata Dr Khetrapal Singh.

Penting bagi semua negara, terlepas dari status penularan virus corona baru mereka, untuk meluncurkan vaksinasi Covid-19, yang melindungi dari penyakit parah dan kematian, dia menambahkan.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×