Sumber: Reuters | Editor: Hendra Gunawan
TOULOUSE. Batalnya Emirates Airlines membeli 70 pesawat A350 diklaim tidak akan berdampak negatif terhadap kinerja Airbus. Hal tersebut dikatakan langsung oleh President and Chief Executive Officer (CEO) Airbus, Fabrice Bregier.
"Dampak negatifnya nol, saya tidak mengatakan akan ada dampak positif, tapi dampak negatifnya akan nol," kata Bregier, Rabu (11/6) seperti dikutip dari Reuters.
"Apakah saya menyembunyikan sesuatu? Apakah itu masalah bagi kami? Jawabannya jelas tidak," tegasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya bahwa Emirates yang merupakan perusahaan penerbangan asal Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) telah membatalkan pemesanan 70 pesawat Airbus jenis A350.
Total kontrak dengan harga pasar pesawat A350 pada saat kesepakatan tersebut dibuat tahun 2007 itu nilainya mencapai US$ 16 miliar. Jika disesuaikan dengan harga pasar saat ini, total nilainya tidak kurang dari US$ 21,6 miliar.
Selain Emirates, maskapai lain yang memesan A350 adalah Etihad Airways dengan jumlah pemesanan sebanyak 62 unit. Lalu ada Cathay Pacific 46 unit, Japan Airline (JAL) 31 unit, Asiana Airlines 30 unit, TAM Airlines 27 unit, Deutsche Lufthansa 25 unit dan Air France KLM 25 unit.