Sumber: Reuters | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
“Sekali lagi kami katakan, jangan remehkan tekad militer untuk mempertahankan rumah kami. Kami percaya diri dan mampu membela negara,” kata Chang.
Kementerian Luar Negeri Taiwan mengatakan pemerintah telah membagikan informasi terkait ancaman China terhadap negara-negara sahabat utama, yang kemungkinan merujuk ke Amerika Serikat, pemasok senjata utama Taiwan, dan pendukung internasional terpenting.
Baca Juga: Beberapa jet tempur China masuk zona respons, Taiwan beri peringatan
Pentagon mengatakan sedang memantau latihan militer China dengan cermat.
"Kegiatan PLA yang dimaksud hanyalah yang terbaru dari serangkaian tindakan PLA yang tidak stabil yang ditujukan untuk Taiwan dan wilayah yang lebih luas yang dimaksudkan untuk mengintimidasi dan yang meningkatkan risiko," demikian pernyataan Pentagon, menggunakan akronim dari Tentara Pembebasan Rakyat China.
Kementerian Pertahanan China tidak menanggapi pertanyaan dari Reuters. China telah mengadakan banyak latihan militer di sepanjang pantai dan dekat pulau itu dalam beberapa pekan terakhir.
Baca Juga: Taiwan dikabarkan tolak pekerja migran Indonesia, ini jawaban pemerintah Taiwan
Taiwan pada minggu ini telah melakukan uji senjata api langsung di lepas pantai tenggara dan timurnya.
Presiden Taiwan Tsai Ing-wen telah memperingatkan peningkatan risiko konflik yang tidak disengaja, dengan mengatakan komunikasi harus dijaga untuk mengurangi risiko salah perhitungan.