kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Inilah 10 quotes inspiratif dari Warren Buffett yang bisa jadi penyemangat


Jumat, 15 Januari 2021 / 09:56 WIB
Inilah 10 quotes inspiratif dari Warren Buffett yang bisa jadi penyemangat
ILUSTRASI. Inilah 10 quotes inspiratif dari Warren Buffett yang bisa jadi penyemangat. (Photo by Daniel Zuchnik/WireImage)


Penulis: Tiyas Septiana

KONTAN.CO.ID -  Segala hal yang ada di Warren Buffett bisa dijadikan inspirasi. Sebagai pengingat, Anda bisa menggunakan quotes atau kutipan inspiratif dari Sang Peramal dari Omaha ini. 

Warren Buffett sering menyampaikan pidato bertema bisnis dan investasi. Di dalam pidatonya, Buffett acap kali menyampaikan saran agar sukses dalam investasi bahkan kehidupan. 

Saran dan kutipan inspiratif Warren Buffett kemudian dijadikan pedoman dasar di berbagai hal. 

Merangkum Business Insider, berikut beragam quotes dari sang investor ulung, Warren Buffett yang bisa jadi penyemangat Anda. 

  • I always knew I was going to be rich. I don’t think I ever doubted it for a minute

Quotes dari Warren Buffett ini bisa menjadi pemacu semangat Anda. Terkesan sombong memang, tapi dengan percaya bisa sukses, Anda juga akan melakukan berbagai upaya untuk meraihnya. 

Mengutip dari Business Insider, Buffett sangat yakin bisa mendapatkan keuntungan besar dan yakin dengan hal tersebut. 

Begitu juga saat Anda bekerja atau berbisnis hingga berinvestasi. Tanamkan rasa percaya diri dan terus berusaha hingga usaha Anda membuahkan hasil.

Baca Juga: Belajar apapun lebih efektif dengan metode belajar dari Elon Musk ini

  • Price is what you pay, value is what you get

Lihatlah sesuatu dari nilainya, bukan dari harganya, begitulah kira-kira arti dari kutipan Sang Peramal dari Omaha ini. 

Sering kita membeli barang yang mahal namun tidak bernilai dan berguna bagi kita. 

Kebiasaan ini bisa membuat keuangan Anda kacau karena membeli barang tang tidak berguna. Saat membeli sesuatu pikirkan nilai dan kegunaannya masak-masak. 

Jangan hanya karena gengsi atau nafsu saja, Anda membeli barang mahal tapi tidak berguna sama sekali. 

  • It is not necessary to do extraordinary things to get extraordinary results

Anda tidak perlu melakukan hal di luar batas untuk mendapatkan hasil yang lebih. Kutipan dari Warren Buffett ini seperti pengingat agar Anda bertindak sewajarnya. 

Sering karena ingin mendapatkan hasil yang lebih, Anda melakukan hal yang berlebihan. Jika tidak dengan perhitungan yang pas, Anda justru akan rugi besar. 

Rasa ingin dipuji dan gengsi menjadi penyebab orang bertindak berlebihan. Tidak jarang mereka berhutang hanya untuk memenuhi nafsu dan gaya hidup. 

Jika tidak kebiasaan ini tidak segera diperbaiki, bisa membuat Anda terjebak dengan hutang yang besar. 

  • No matter how great the talent or efforts, some things take time. You can’t produce a baby in one month by getting nine women pregnant

Semua hal membutuhkan proses. Tidak ada di dunia ini yang datang secara instan. Begitu juga dengan berbisnis, berinvestasi, atau pekerjaan lainnya.

Saat Anda memulai sesuatu, jangan langsung berharap mendapat keuntungan dan keberhasilan esik harinya.

Bersabar menjadi kunci agar usaha Anda membuahkan hasil yang memuaskan.

  • You can’t make a good deal with a bad person

Hati-hati dengan siapa Anda berinvestasi atau bekerja. Melansir Business Insider, Warren Buffett menyarankan untuk waspada dengan apa yang ada di sekitar Anda. 

Selalu crosscheck dan cari sebanyak-banyaknya informasi agar pengambilan keputusan selalu bijak. 

Baca Juga: Starbucks: Dari kedai kopi kecil hingga menjadi raksasa franchise minuman

  • I measure success by how many people love me

Kesuksesan tidak selalu diukur dari banyak uang dan jabatan yang dimiliki. Berada di sekeliling orang yang mengasihi juga sebuah kesuksesan. 

Usaha Anda mungkin sedang tidak baik, tapi coba lihat sekeliling Anda. Lihat berapa banyak orang yang mendukung Anda dan mau berjuang bersama. 

Setelah Anda sukses, tetap ingat orang-orang yang selalu mendukung Anda. Karena tanpa dukungan dan kasih sayang mereka, belum tentu Anda bisa bangkit. 

  • It's better to hang out with people better than you

Buffett juga memberikan nasihat agar bergaul dengan orang yang lebih pintar dan baik. Lingkungan yang baik akan membuat Anda menjadi baik. 

Sebaliknya, Anda bisa terpengahur hal-hal buruk jika berada di lingkungan yang tidak baik. 

Orang disekeliling Anda akan memberikan saran sesuai dengan apa yang mereka ketahui. Jika mereka ahli dalam investasi, pengetahuan yang Anda dapat tentu seputar dunia investasi. 

  • Rule No. 1: Never lose money. Rule No. 2: Don't forget rule No.1 

Tidak semua hal bisa dibeli dengan uang, tetapi tanpa uang Anda tidak bisa melakukan hampir semua hal. Quotes inspiratif dari Warren Buffett ini wajib Anda ingat dan pegang kapanpun dan dimanapun. 

Saat Anda kehilangan uang, kehidupan Anda bisa saja kacau karena tidak bisa membeli kebutuhan. 

Rencanakan keuangan Anda dengan baik dan benar. Jangan lupa untuk menabung pendapatan Anda agar selalu ada cadangan uang di saat Anda kehilangan pekerjaan atau situasi lainnya. 

  • It takes 20 years to build a reputation and 5 minutes to ruin it

Quotes milik Warren Buffett ini mirip dengan pepatah "Karena nila setitik rusak susu sebelanga". Seluruh kerja keras Anda selama bertahun-tahun bisa saja hancur karena satu kesalahan kecil. 

Karenanya, Anda harus selalu berhati-hati dan bijak saat bertindak. Hal ini perlu dilakukan jika tidak ingin usaha yang sudah lama dilakukan rusak hanya karena kesalahan kecil. 

  • Someone's sitting in the shade today because someone planted a tree a long time ago

Arti harfiah dari quotes inspiratif di atas adalah seseorang duduk dengan nyaman di bawah bayangan pohon karena dahulu ada yang menanam pohon tersebut. 

Nasihat dari Warren Buffett bisa juga diartikan dengan masa tua yang nyaman karena memiliki jaminan keuangan yang stabil. 

Agar masa tua Anda tenang, sebaiknya mulai mempersiapkan dari sekarang. Tabung dan investasikan uang Anda agar saat tua nanti Anda tinggal memetik hasilnya. 

Selanjutnya: Tak bertahan lama, Elon Musk kembali rebut posisi terkaya dunia dari Jeff Bezos




TERBARU

[X]
×