kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.980.000   15.000   0,76%
  • USD/IDR 16.810   20,00   0,12%
  • IDX 6.446   7,70   0,12%
  • KOMPAS100 927   0,91   0,10%
  • LQ45 722   -0,90   -0,12%
  • ISSI 206   1,64   0,80%
  • IDX30 375   -0,74   -0,20%
  • IDXHIDIV20 453   -1,23   -0,27%
  • IDX80 105   0,08   0,08%
  • IDXV30 111   0,28   0,25%
  • IDXQ30 123   -0,06   -0,05%

Jenazah Paus Fransiskus Bakal Dipindah ke Basilika Santo Petrus pada Rabu (23/4)


Senin, 21 April 2025 / 20:53 WIB
Jenazah Paus Fransiskus Bakal Dipindah ke Basilika Santo Petrus pada Rabu (23/4)
ILUSTRASI. Upacara pemakaman dan penempatan jenazah Paus Fransiskus di peti jenazah akan dilaksanakan pada hari Senin 21 April 2025 pukul 20.00 waktu Roma


Reporter: Anna Suci Perwitasari | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - VATIKAN. Vatikan akan memulai rangkaian upacara pemakaman Paus Fransiskus. Kantor Pers Tahta Suci mengumumkan, upacara pemakaman dan penempatan jenazah Paus Fransiskus di peti jenazah akan dilaksanakan pada hari Senin 21 April 2025 pukul 20.00 waktu Roma.

Kardinal Kevin Farrell, Camerlengo Gereja Roma Suci, akan memimpin upacara di Kapel Casa Santa Marta, Vatikan.

Dalam pengumuman tersebut, Kantor Pers mengindikasikan bahwa yang hadir akan meliputi Dekan Dewan Kardinal, Kardinal Giovanni Battista Re, dan anggota keluarga mendiang Paus Fransiskus, bersama dengan Dr. Andrea Arcangeli dan Dr. Luigi Carbone, Direktur dan Wakil Direktur Direktorat Kesehatan dan Kebersihan.

Baca Juga: Vatikan: Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Akan Dilakukan Secara Sederhana

Sementara itu, Vatikan juga akan melakukan doa rosario bersama umat di Lapangan Santo Petrus mulai pukul 19.30 waktu setempat. 

Direktur Kantor Pers Takhta Suci, Matteo Bruni, mengatakan kepada wartawan bahwa jenazah Paus dapat dipindahkan ke Basilika Santo Petrus pada Rabu (23/4) pagi. Ini dilakukan agar masyarakat dapat berdoa di hadapan jenazahnya.

"Pemindahan jenazah Bapa Suci ke Basilika Vatikan, untuk penghormatan bagi seluruh umat beriman, dapat dilakukan pada Rabu pagi, 23 April 2025, sesuai dengan pengaturan yang akan ditentukan dan dikomunikasikan besok, setelah Kongregasi Kardinal pertama," kata Bruni.

Selanjutnya: IHSG Masih Bergerak Fluktuatif, Cermati Rekomendasi Saham untuk Selasa (22/4)

Menarik Dibaca: 3 Jurus Jitu Finansial untuk Perempuan ala Astra Life



TERBARU

[X]
×