kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.819.000   -7.000   -0,38%
  • USD/IDR 16.565   0,00   0,00%
  • IDX 6.511   38,26   0,59%
  • KOMPAS100 929   5,57   0,60%
  • LQ45 735   3,38   0,46%
  • ISSI 201   1,06   0,53%
  • IDX30 387   1,61   0,42%
  • IDXHIDIV20 468   2,62   0,56%
  • IDX80 105   0,58   0,56%
  • IDXV30 111   0,69   0,62%
  • IDXQ30 127   0,73   0,58%

Kemampuan Xi Jinping Serang Taiwan di 2027 Diragukan karena Alasan Ini


Rabu, 15 November 2023 / 12:25 WIB
Kemampuan Xi Jinping Serang Taiwan di 2027 Diragukan karena Alasan Ini
ILUSTRASI. Taiwan mengatakan, Xi Jinping tidak akan memiliki kemampuan untuk melakukan invasi yang sukses ke Taiwan pada tahun 2027. REUTERS/Dado Ruvic


Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

Melansir Financial Times, pejabat tinggi militer AS telah menyatakan keraguannya bahwa China ingin menginvasi Taiwan. Hal ini mengurangi retorika tentang risiko perang yang telah meresahkan investor dan negara-negara lain di kawasan tersebut.

“Saya pikir [Presiden China] Xi Jinping sebenarnya tidak ingin mengambil alih Taiwan dengan paksa. Dia akan mencoba menggunakan cara lain untuk melakukan hal ini,” jelas Jenderal Charles Brown, ketua kepala staf gabungan AS, mengatakan kepada wartawan di Tokyo beberapa hari lalu.

Menyoroti sulitnya pendaratan di pantai yang diperlukan untuk membawa pasukan invasi ke Taiwan, Brown mengatakan AS dan sekutunya perlu memperhatikan upaya lain yang dilakukan Xi untuk meningkatkan tekanan terhadap negara tersebut baik secara militer, diplomatis, dan ekonomi.

Baca Juga: Biden dan Xi Akan Bahas Komunikasi dan Persaingan di KTT APEC

Pernyataannya muncul ketika AS dan China berusaha mengelola ketegangan yang meningkat dalam hubungan mereka dengan memulai kembali dialog. 

Presiden Joe Biden dan Xi akan bertemu di forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) di San Francisco pada minggu ini.


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×