kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Lonjakan Inflasi Global akan Menambah Beban Industri Manufaktur


Minggu, 03 Juli 2022 / 19:24 WIB
Lonjakan Inflasi Global akan Menambah Beban Industri Manufaktur
ILUSTRASI. Pabrik DFSK yang berada di Cikande, Serang, Banten menjadi salah satu pabrik otomotif tercanggih dan modern yang dimiliki oleh Indonesia karena sudah 90 persen mengadopsi teknologi robotik di proses produksinya. Lonjakan Inflasi Global Akan Menambah Beban


Reporter: Dendi Siswanto | Editor: Noverius Laoli

Dihubungi berbeda, Direktur Center of Economics and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira memperkirakan bahwa industri manufaktur berisiko mengalami penurunan kinerja dengan proyeksi PMI kontraksi di bawah level 49.

Menurutnya, kenaikan biaya pokok pembelian bahan baku dan ongkos logistik akan menjepit pelaku industri dengan dua opsi pilihan yang sulit.

"Lakukan kenaikan harga ditingkat konsumen tapi volume penjualan melambat atau memangkas marjin tanpa merubah harga. Sejauh ini pelaku industri mulai meneruskan beban biaya produksi ke konsumen akhir," kata Bhima kepada Kontan.co.id.

Baca Juga: Sri Mulyani: Sektor Utama Penerimaan Pajak Tumbuh Positif pada Semester I-2022

Lebih lanjut Bhima mengatakan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), inflasi di sisi produsen sudah menyentuh di angka 9% sejak kuartal I-2022. Namun dirinya menyebut, para pelaku usaha belum serentak membebankannya kepada konsumen.

"Mungkin mereka menunggu momentum kesiapan daya beli, tapi sekarang sudah dihadapkan pada situasi global yang beresiko khususnya di pasar ekspor utama," tambahnya.

Di sisi lain, tren kenaikan suku bunga juga menjadi tantangan yang serius bagi pelaku industri. Sebagian pembelian mesin dan modal kerja akan bergantung pada pinjaman bank maupun penerbitan surat utang. Namun menurutnya, biaya dana (cost of fund) akan naik sementara pendapatan belum semua kembali pada situasi sebelum pandemi.



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×