kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Media resmi pemerintah China puji pertemuan Xi Jinping dan Narendra Modi


Jumat, 11 Oktober 2019 / 15:36 WIB
Media resmi pemerintah China puji pertemuan Xi Jinping dan Narendra Modi
ILUSTRASI. Presiden China Xi Jinping (kanan) berjalan dengan Perdana Menteri India Narendra Modi di Wuhan, ibukota Provinsi Hubei, Tiongkok tengah, 28 April 2018. (Xinhua / Yan Yan)


Sumber: Xinhua | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - BEIJING. Media resmi pemerintah China, Xinhua, memuji pertemuan Presiden China Xi Jinping dan Perdana Menteri India Narendra Modi pada Jumat (11/10).

Dalam salah satu artikel yang diterbitkan, Xinhua menggambarkan begitu pentingnya pertemuan tersebut. Sebab penduduk kedua negara mencapai 2,7 miliar dan suara mereka pasti di dengar dunia. "Bahwa ketika 2,7 miliar orang berbicara dengan satu suara, dunia akan mendengarkan," tulis media tersebut dalam salah satu judul artikelnya.

Baca Juga: Hanya dua mata uang Asia yang tak bertenaga, siapa saja?

Xinhua menggambarkan bahwa ketika China dan India pertama kali bersama-sama merintis kerjasama dengan Lima Prinsip Hidup Berdampingan secara damai dalam sebuah pernyataan tahun 1954.

Waktu itu belum sempat terpikirkan bahwa upaya advokasi bersama kedua negara telah membantu membiakkan salah satu pilar hubungan internasional modern dewasa ini.

Beberapa dekade kemudian, China dan India telah tumbuh menjadi pemain utama di panggung dunia, dan masing-masing memiliki populasi lebih dari 1,3 miliar. Kekuatan ekonomi kedua negara juga sangat diperhitungkan di kawasan dan dunia.

Bila kedua negara bergandengan tangan lebih erat, tulis media tersebut, untuk kerja sama yang lebih energik dan pragmatis, kedua negara sangat mungkin menghasilkan lebih banyak manfaat tidak hanya untuk China dan India,  tetapi juga dunia yang lebih luas.

Baca Juga: Jelang akhir tahun, Indo Tambangraya Megah (ITMG) kejar target produksi

Pada 2018, volume perdagangan India dan China mencatat rekor tertinggi yakni US$ 95,5 miliar. Tercatat juga lebih  1000 perusahaan China berbisnis dengan India dengan total investasi mencapai US$ 8 miliar.

Perdagangan di bidang farmasi kedua negara juga dinilai tumbuh tinggi. India saat ini menjadi mitra dagang terbesar keempat China dan India menjadi pengekspor bahan medis mentah terbesar ke China.




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×