Reporter: Erindia Deviana |
NEW YORK.Perusahaan pembuat tas kelas dunia Samsonite membeli brand pembuat koper mewah di Amerika Serikat (AS), Hartmann senilai US$35 juta.
Samsonite mengumumkan pada Jumat ini (3/8) bahwa pembayaran kepada perusahaan berumur 135 tahun itu dilakukan secara tunai. Pihak Samsonite berharap, pembelian tersebut akan membantu perluasan bisnis di berbagai sektor. Asal tahu saja, Hartmann dikenal sebagai produsen koper mewah dan produk-produk berbahan dasar kulit.
Samsonite bakal menggunakan ritel dan jaringan distribusi global untuk memperluas merek Hartmann di wilayah AS dan juga di seluruh dunia.
Aksi korporasi ini adalah yang kedua dalam waktu kurang dari satu bulan. Pada bulan Juli lalu, perusahaan yang listing di Hong Kong ini membeli brand High Sierra seharga US$110 juta. High Sierra adalah perusahaan AS yang memproduksi tas kasual dan koper perjalanan. Samsonite juga memiliki brand AS Tourister.
Sekedar informasi, Januari lalu Samsonite mengatakan akan menambah 15 gerai baru di Indonesia pada tahun ini.