kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sompo Holding akuisisi asuransi AS US$ 6,5 M


Rabu, 05 Oktober 2016 / 17:44 WIB
Sompo Holding akuisisi asuransi AS US$ 6,5 M


Reporter: Mona Tobing | Editor: Rizki Caturini

WASHINGTON. Sompo Holding Inc., asuransi asal Jepang segera mengumumkan akuisisi perusahaan asuransi Endurance Speciality Holdings Ltd. Nilai akuisisi perusahaan yang berbasis di Bermuda itu senilai US$ 6,5 miliar.

Industri asuransi di Jepang tengah agresif berkekspansi dengan membeli unit bisnis di AS demi mengejar pertumbuhan bisnis di luar negeri. AS adalah pasar terbesar di dunia untuk asuransi jiwa, properti dan kecelakaan. Perusahaan Jepang melihat peluang dari pasar AS untuk meningkatkan keuntungan secara cepat dengan jalan akuisisi.

Namun Sompo terbilang tertinggal dalam menangkap peluang tersebut. Sebelumnya Tokio Marine Holdings membeli asuransi HCC Asuransi Holdings Inc. Lalu, Meiji Yasuda Life Insurance Co mengakuisisi StanCorp Financial Group Inc. Terakhir, Sumitomo Life Insurance dibeli Symetra Financial Corp.

Sompo adalah asuransi properti dan kecelakaan terbesar ketiga di Jepang dengan nilai pasar mencapai US$ 12 miliar. Sementara Endurance Specialty mengatakan, masih dalam pembicaraan dengan Sompo tentang potensi transaksi strategis.

Endurance dengan pangsa pasar US$ 6 miliar fokus pada underwriting khusus properti, komersial, asuransi kecelakaan dan reasuransi. Pada tahun 2015 Endurance meraih premi bruto US$ 3,3 miliar sementara laba bersih sebesar US$ 311 juta.

Teruki Morinaga, analis asuransi Fitch Rating Jepang menilai, sekilas akuisisi Endurance kemungkinan akan menguntungkan Sompo. Karena kekuatan perusahaan AS adalah dalam asuransi khusus.

"Asuransi Jepang telah berkembang di Asia dan pasar negara berkembang lainnya. Tetapi kontribusi keuntungan darisana terbatas. Sehingga secara alami, mereka mencari peluang di Amerika Serikat dan Eropa," terang Teruki seperti dikutip Reuters.

Sumber yang mengetahui kesepakatan tersebut mengatakan, dana akuisisi berasal dari kas internal Sompo. Pada Agustus lalu, Sompo baru saja menerbitkan obligasi subordinasi senilai 200 miliar yen. 




TERBARU

[X]
×