kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.608.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.149   131,00   0,80%
  • IDX 7.216   -16,49   -0,23%
  • KOMPAS100 1.066   1,18   0,11%
  • LQ45 842   -1,96   -0,23%
  • ISSI 215   0,77   0,36%
  • IDX30 433   -1,07   -0,25%
  • IDXHIDIV20 518   -0,36   -0,07%
  • IDX80 122   0,04   0,04%
  • IDXV30 124   0,15   0,12%
  • IDXQ30 142   -0,18   -0,12%

Toshiba hengkang dari dunia laptop setelah tiga dekade, kalah bersaing


Senin, 10 Agustus 2020 / 09:08 WIB
Toshiba hengkang dari dunia laptop setelah tiga dekade, kalah bersaing
ILUSTRASI. Tak lagi tajam taringnya, Toshiba hengkang dari dunia laptop setelah tiga dekade


Penulis: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - TOKYO. Dengan berat hati, Toshiba akhirnya pamit dari industri laptop yang telah membesarkannya selama tiga dekade terakhir. Perusahaan asal Jepang ini tak lagi menjual produk laptopnya di seluruh dunia. 

Siapa yang tak kenal dengan laptop Toshiba, pada masanya laptop ini sangat populer. Baik di kalangan bisnis maupun pelajar, laptop Toshiba digadang-gadang sebagai laptop terbaik pada masanya.

Mungkin sebagian dari penggunanya memiliki memori indah yang mana laptop pertamanya adalah Toshiba. Kini itu hanyalah sekedar memori dan harus segera move on.

Baca Juga: Sharp siap jual notebook Toshiba di Indonesia

Mengutip dari Gizmodo, Senin (10/08/2020) dalam laporan pers terbarunya, Toshiba menjual 80,1% unit bisnisnya ke Sharp tahun 2018 lalu.

Dengan begitu Sharp memiliki hak untuk menjual produk laptop Toshiba yang bertajuk Dynabook. Laptop Toshiba Dynabook juga sempat di pasarkan di Indonesia tahun 2018 lalu.

Sayangnya perjalanan panjang Toshiba di dunia laptop ini tidak semulus kompetitor lain. Konsumen mungkin lebih tertarik dengan berbagai inovasi serta harga kompetitif yang ditawarkan merek lain.

Sedikit menengok ke belakang, perjalanan Toshiba di dunia laptop sebenarnya mendapatkan prestasi baik. 

Tahun 1985 silam, Toshiba berhasil meluncurkan laptop T1100. Pada saat itu laptop Toshiba T1100 dianggap mendorong pertumbuhan dan perkembangan laptop seperti saat ini.

Dilengkapi dengan baterai, layar LCD dan floppy disk 3,5 inch yang populer pada saat itu. Masih mengusung konsep yang sama, laptop saat ini juga tidak meninggalkan tiga elemen dasar tersebut. Meskipun floppy disk kini sudah tidak digunakan lagi, sebagian diganti dengan DVD drive.

Menurut laporan The Register, laptop Toshiba juga berhasil memimpin pasar penjualan laptop sepanjang tahun 1990-an dan sebagian tahun 2000-an. Dalam pasar penjualan laptop tersebut, Toshiba selalu menduduki lima besar sebagai produsen laptop/PC teratas.

Selain laptop, Toshiba juga memproduksi peripherali lainnya, seperti Hardisk internal/eksternal, mouse, keyboard dan peripheral lain pendukung laptop/komputer.

Selamat jalan Toshiba, terima kasih atas inovasi yang mendorong perkembangan industri laptop sampai saat ini.



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×