kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.250.000   11.000   0,49%
  • USD/IDR 16.640   37,00   0,22%
  • IDX 8.140   21,59   0,27%
  • KOMPAS100 1.116   -2,74   -0,25%
  • LQ45 782   -2,78   -0,35%
  • ISSI 287   0,98   0,34%
  • IDX30 411   -1,53   -0,37%
  • IDXHIDIV20 463   -3,28   -0,70%
  • IDX80 123   0,03   0,02%
  • IDXV30 133   -0,26   -0,19%
  • IDXQ30 129   -0,89   -0,69%

Underwriter Alibaba dikabarkan gelar greenshoe


Senin, 22 September 2014 / 14:49 WIB
Underwriter Alibaba dikabarkan gelar greenshoe
ILUSTRASI. Manfaat buah alpukat untuk kesehatan tubuh.


Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

NEW YORK. Ini kabar terbaru dari pelaksanaan initial public offering (IPO) Alibaba Group Holding Ltd. Menurut salah seorang sumber Bloomberg yang namanya tak mau namanya disebut, pihak underwriter Alibaba akan melakukan opsi greenshoe sebesar 15% saham dari jumlah saham IPO seiring permintaan yang tinggi. Langkah ini akan mendongkrak nilai IPO Alibaba ke rekor tertinggi di dunia mencapai US$ 25 miliar.   

Sekadar informasi, greenshoe merupakan suatu hak bagi underwriter untuk menambah lagi jumlah saham yang akan dilepas ke publik. Umumnya, jumlah saham greenshoe tidak boleh melebihi 15% dari jumlah saham utama yang dilepas.

Pihak underwriter dikabarkan akan menjual saham greenshoe sebanyak 48 juta saham. Penawaran ini akan dilakukan oleh Credit Suisse Group AG, Deutsche Bank AG, Goldman Sachs Group Inc., JPMorgan Chase & Co., Morgan Stanley dan Citigroup Inc.

Sekadar mengingatkan, saham Alibaba meroket hingga 38% pada debut perdana mereka, Jumat (19/9) lalu. Ini merupakan lonjakan harian terbesar untuk sebuah saham IPO. Hal ini juga menunjukkan dominasi industri e-commerce yang sedang booming di China.

"Ekspektasi untuk perusahaan ini sangat tinggi. Pasar sepertinya akan menggunakan Alibaba sebagai patokan bagi makroekonomi dan ekonomi konsumer," jelas Li Muzhi, analis Arete Research Service LLP.

Alibaba, yang dipimpin oleh miliarder China Jack Ma, berhasil melampaui kapitalisasi pasar Facebook Inc dari awal sejak trading saham dilakukan. Valuasi saham Alibaba saat penutupan akhir pekan lalu mencapai US$ 231,4 miliar. Nilai tersebut melampaui gabungan kapitalisasi pasar Amazon.com dan EBay Inc.




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×