kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Vaksin Covid-19 pertama di Korea Selatan tiba, akan digunakan pasukan AS


Jumat, 25 Desember 2020 / 14:48 WIB
Vaksin Covid-19 pertama di Korea Selatan tiba, akan digunakan pasukan AS
ILUSTRASI. Kotak-kotak berisi vaksin COVID-19?Moderna siap untuk dikirim di pusat distribusi McKesson di Olive Branch, Mississippi, Amerika Serikat, Minggu (20/12/2020)


Sumber: Yonhap,Yonhap | Editor: Prihastomo Wahyu Widodo

KONTAN.CO.ID - SEOUL. Pengiriman pertama vaksin Covid-19 untuk pasukan Amerika Serikat di Korea Selatan telah tiba pada hari Jumat (25/12). Ini juga merupakan vaksin Covid-19 pertama yang tiba di Korea Selatan.

Yonhap melaporkan, vaksin yang merupakan produksi Moderna ini tiba di Negeri Ginseng menggunakan jasa ekspedisi FedEx Corp dan mendarat di Bandara Internasional Incheon.

Diperkirakan ada sekitar 1.000 dosis vaksin Covid-19 pada kloter pertama ini langsung diangkut ke Rumah Sakit Komunitas Tentara Allgood di dalam Camp Humphreys, markas militer AS yang terletak sekitar 70 kilometer selatan Seoul.

Pada hari Rabu (23/12) lalu, Jenderal Robert Adam yang merupakan komandan pasukan AS di Korea Selatan, mengatakan para pasukan akan menerima vaksin dalam beberapa hari ke depan tanpa menyebutkan tanggal yang pasti.

Baca Juga: Mutasi corona baru muncul Nigeria, berbeda dari varian Inggris & Afrika Selatan

Jenderal Adam menyampaikan suntikan awal akan diberikan kepada pekerja perawatan kesehatan garis depan dan para prajurit yang menjadi prioritas.

Pangkalan militer AS di Korea Utara merupakan salah satu titik penting yang mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah AS terkait pemberian vaksin Covid-19.

Sebelum pengiriman dilakukan, Departemen Pertahanan AS mengatakan bahwa Rumah Sakit Komunitas Tentara Allgood di Korea Selatan akan menjadi satu dari empat lokasi di luar benua AS yang akan menerima vaksin awal.

Sejak Perang Korea (1950-1955), Korea Selatan telah menjadi mitra strategis bagi AS, begitu juga sebaliknya. AS telah menempatkan sekitar 28,000 prajurit di Korea Selatan untuk mencegah agresi Korea Utara, mengingat perang hanya berakhir melalui gencatan senjata, bukan perjanjian damai.

Selanjutnya: Moderna yakin vaksinnya mampu melawan varian baru virus corona




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×